Rekening payroll adalah rekening yang biasa digunakan oleh perusahaan untuk memproses dan menyalurkan gaji karyawan secara otomatis.
Dengan rekening ini, perusahaan bisa lebih efisien karena tidak perlu memproses gaji secara manual dan satu per satu lagi.
Perusahaan kamu sudah menggunakan rekening payroll?
Jika belum, yuk pahami lebih dalam tentang apa itu rekening payroll, manfaat, hingga daftar bank yang menyediakan layanan rekening ini!
Apa Itu Rekening Payroll?
Rekening payroll adalah akun bank yang umumnya digunakan untuk keperluan bisnis perusahaan, terutama dalam proses distribusi gaji karyawan secara otomatis
Saat ini, kamu bisa menjumpai layanan payroll di berbagai bank untuk memudahkan sistem pengelolaan gaji karyawan.
Seperti yang dibahas di atas, dengan rekening ini, perusahaan tidak perlu lagi membayar karyawan dengan transfer satu per satu atau memberikan gaji secara manual, yang bisa memakan waktu dan kurang efisien.
Mudahnya lagi, rekening payroll bisa langsung diintegrasikan dengan sistem payroll perusahaan, sehingga seluruh proses pembayaran jadi lebih cepat, praktis, dan terorganisir.
Perbedaan Rekening Payroll dan Rekening Biasa
Lalu, apa sih perbedaan rekening payroll dengan rekening yang biasa digunakan sehari-hari?
Meskipun secara fungsi keduanya sama-sama digunakan untuk transaksi keuangan, sebenarnya kedua jenis rekening ini memiliki perbedaan yang signifikan, lho!
Kegunaan
- Rekening payroll: Digunakan khusus oleh perusahaan untuk membayar gaji karyawan dan biasanya akan dikelola langsung oleh pihak HR atau keuangan perusahaan.
- Rekening biasa: Digunakan untuk berbagai keperluan, termasuk menerima gaji yang masuk ke rekening karyawan, berbelanja, menabung, dan transaksi lain.
Manfaat
- Rekening payroll: Bermanfaat dalam memudahkan proses distribusi gaji, termasuk dari segi efisien waktu dan biaya, serta lebih transparan.
- Rekening biasa: Bermanfaat untuk berbagai keperluan sehari-hari, baik keperluan belanja, menabung, hingga gaji.
Manfaat Rekening Payroll
Dengan menggunakan rekening payroll, perusahaan akan mendapatkan berbagai manfaat dan keuntungan, antara lain:
1. Lebih Aman
Kehilangan uang atau kesalahan nominal dalam pembayaran gaji akan sangat mungkin terjadi jika gaji diberikan secara tunai.
Tak perlu khawatir, dengan rekening payroll, gaji karyawan akan langsung ditransfer ke rekening masing-masing karyawan sesuai dengan nominal yang telah ditentukan.
2. Pembayaran Gaji Lebih Cepat dan Lancar
Melakukan pembayaran gaji secara langsung atau tunai tentu membutuhkan waktu yang lebih lama karena prosesnya harus dilakukan secara satu per satu.
Sebaliknya, pembayaran gaji dengan rekening payroll memungkinkan kamu untuk membayar gaji sekaligus ke seluruh karyawan dalam waktu kurang dari satu hari.
Tak hanya lebih cepat dan lancar, karyawan juga bisa menerima gaji mereka secara tepat waktu.
3. Proses Pembayaran yang Transparan
Melalui rekening payroll, perusahaan juga bisa dengan mudah melakukan pengecekan atau pendataan tentang gaji karyawan, terutama dengan adanya slip gaji elektronik.
Pendataan gaji melalui rekening payroll ini tentu lebih mudah dan transparan dibanding pendataan pembayaran gaji secara tunai yang lebih rentan hilang.
4. Hemat Waktu dan Biaya
Karena gaji dibayarkan dengan cepat dan otomatis, hal ini membuat pengguna rekening payroll bisa lebih menghemat waktu dan biaya, karena dapat selesai hanya dengan satu sistem.
Selain itu, karyawan juga menerima gaji tanpa adanya keterlambatan. Hal ini akan meningkatkan kepercayaan karyawan kepada perusahaan.
Daftar Bank Penyedia Layanan Payroll
Saat ini, proses penggajian karyawan bisa lebih sederhana dan praktis dengan adanya layanan sistem payroll dari berbagai bank.
Berikut adalah daftar bank dengan sistem layanan payroll yang bisa kamu jadikan sebagai opsi.
1. Maybank (Maybank Payroll)
Pertama ada Maybank dengan sistem layanan payroll bernama Maybank. Maybank payroll sendiri merupakan sistem layanan pembayaran gaji bagi perusahaan kepada karyawan dengan berbagai keuntungan, seperti kemudahan transaksi, pengajuan pinjaman karyawan, hingga perlindungan asuransi jiwa.
Berbagai fitur dan keuntungan yang bisa kamu nikmati menggunakan Maybank Payroll di antaranya adalah:
- One Stop Banking – Kemudahan dalam pengajuan kredit (Maybank KTA, KPR, KPM, Kartu Kredit dan sepeda motor).
- Fasilitas training karyawan – Program pelatihan bersama HR pengajar yang bersertifikasi.
- Asuransi jiwa gratis – Perlindungan hingga 12,5 juta tanpa premi, gratis asuransi jiwa Rp12,5 juta dari Maybank Tabungan Konvensional atau 20 kali saldo dari Maybank Syariah.
- Bunga Deposito Online Menarik – Suku bunga setara LPS dengan minimal penempatan Rp10 juta.
- Bebas biaya transfer – Bebas biaya transfer online antarbank 5 kali per bulan via M2U ID App atau Maybank2u.
- Bebas biaya tarik tunai –Bebas biaya tarik tunai di ATM Bank lain di Indonesia hingga 10 kali per bulan.
- Setoran awal 0 rupiah.
2. Rekening Payroll Bank Danamon (Danamon Cash Connect)
Selanjutnya, ada layanan rekening payroll Bank Danamon bernama “Danamon Cash Connect”.
Danamon Cash Connect Payroll menawarkan pembayaran gaji karyawan secara mudah melalui proses upload data karyawan sesuai dengan format standar yang sudah ditetapkan.
Dengan fitur ini, karyawan bisa melakukan berbagai transaksi perbankan dari tempat kerja lewat handphone atau perangkat lain yang terhubung internet.
Lewat Danamon Cash Connect ini, perusahaan juga bisa terhindar dari kesalahan menghitung gaji karyawan, termasuk PPh21, BPJS, pinjaman, dan sebagainya.
3. Rekening Payroll Bank Mandiri (MCM)
Selain kedua rekening bank di atas, Bank Mandiri juga menyediakan layanan rekening payroll yang disebut dengan Mandiri Cash Management.
Mandiri Cash Management ini merupakan layanan internet banking yang memberikan akses transaksi keuangan perusahaan meliputi pembayaran, penerimaan, dan pengaturan likuiditas secara online.
Dengan Mandiri Cash Management ini, nasabah juga bisa mengakses transfer kepada pegawai (payroll), pihak ketiga di Bank Mandiri (kliring, international transfer, dan online), pembayaran pajak, hingga berbagai layanan tagihan.
Selain dapat digunakan secara online, layanan ini juga disertai dengan otorisasi bertingkat dan enkripsi sistem yang menjamin seluruh transaksi. Jadi, bisa lebih aman dan terjamin.
4. Rekening Payroll Bank BRI
Selain Bank Mandiri, bank BUMN lain yang menyediakan layanan payroll adalah Bank BRI. Layanan ini memudahkan perusahaan dalam proses distribusi karyawan secara tepat dan efisien.
Jika ingin mendaftarkan payroll BRI, kamu bisa mengikuti langkah-langkah di bawah ini.
1. Siapkan Dokumen yang Dibutuhkan
Sebelum mendaftar, pastikan kamu sudah menyiapkan berbagai dokumen yang diperlukan, seperti:
- Surat permohonan pembukaan rekening BRI Payroll yang ditandatangani oleh pimpinan perusahaan.
- Surat keterangan aktif usaha perusahaan.
- Fotokopi KTP dan NPWP dari pengurus perusahaan.
2. Hubungi Customer Service BRI
Selanjutnya, kamu juga perlu meminta formulir pendaftaran payroll BRI kepada customer service. Kamu bisa datang langsung ke kantor cabang terdekat atau menghubungi customer service melalui telepon.
3. Isi Formulir Pendaftaran
Kemudian, kamu juga perlu mengisi formulir pendaftaran dengan lengkap dan benar sesuai dengan data yang ada, termasuk nama perusahaan, alamat, hingga jumlah karyawan.
4. Sertifikasi Dokumen
Sertifikasi dokumen yang dibutuhkan sebelumnya, harus dilakukan oleh pihak berwenang.
Pastikan dokumen kamu telah tersertifikasi memiliki keaslian dan keabsahan yang sah.
5. Verifikasi Data
Setelah formulir pendaftaran sudah terisi dengan lengkap, jangan lupa untuk memverifikasi dan memastikan apakah data kamu sudah benar dan akurat.
6. Aktifkan Layanan
Setelah formulir pendaftaran payroll BRI dikirimkan dan data telah diverifikasi, langkah terakhir adalah mengaktifkan layanan payroll BRI.
Kamu akan menerima nomor rekening payroll BRI yang bisa digunakan untuk menyalurkan gaji karyawan secara efisien.
Baca juga: THR Ojol 2025: Cara Hitung & Besarannya untuk Driver Gojek, Grab, & Maxim
Proses Payroll Lebih Mudah dengan Kantorku!
Ingin sistem penggajian karyawan yang lebih praktis dan efisien? Kantorku adalah solusi terbaik untuk perusahaanmu!
Jika kamu tertarik untuk memulai langkah mudah dalam penggajian karyawan, software payroll Kantorku jadi pilihan yang tepat!
Dengan satu aplikasi, kamu bisa mengelola penggajian karyawan secara otomatis dan terintegrasi dengan perhitungan pajak penghasilan PPH 21, BPJS Kesehatan dan Ketenagakerjaan, hingga perhitungan tunjangan. Lebih efisien dan tanpa hambatan!
Kantorku juga dilengkapi pula dengan berbagai fitur canggih seperti pembuatan slip gaji secara instan mudah diakses secara online dan transparan!
Soal privasi? Kantorku bisa jadi solusi! Keamanan data akan terjamin untuk menjaga privasi perusahaan!
Tunggu apa lagi? Kelola payroll tanpa ribet fitur lengkap hanya dengan Kantorku!

Sumber: