Bandung selalu punya cara untuk membuat siapa saja ingin kembali. Dari udara sejuk hingga kuliner lezat, kota ini selalu memberikan pengalaman liburan yang tak terlupakan.
Setiap sudut Bandung menyimpan kejutan, dari wisata alam hingga spot kekinian yang Instagramable. Tidak heran kalau tiap akhir pekan maupun libur panjang, ribuan wisatawan datang untuk menikmati pesonanya.
Jadi, kalau kamu mencari tempat wisata yang unik dan penuh cerita, Bandung adalah jawabannya. Berikut 32 tempat wisata Bandung yang wajib masuk daftar liburanmu!
Rekomendasi Tempat Wisata Outdoor di Bandung
Bagi yang suka petualangan sambil menikmati udara segar, Bandung punya banyak destinasi alam yang menarik untuk dijelajahi. Beragam aktivitas seru siap memberikan pengalaman tak terlupakan.
Mulai dari pegunungan hijau hingga taman rekreasi terbuka, setiap sudutnya menawarkan keindahan dan tantangan tersendiri. Berikut rekomendasi wisata outdoor terbaru yang harus kamu coba saat berkunjung ke Bandung.
1. The Great Asia Africa Lembang

Jam Operasional: Setiap hari, 09.00-18.00 WIB
Alamat: Jl. Raya Lembang No. 71, Gudangkahuripan, Lembang, Bandung Barat, Jawa Barat, Indonesia
Instagram: thegreatasiaafricalembang
Tempat wisata ini menawarkan berbagai spot foto bertema negara berbeda, mulai dari Korea, Jepang, India, hingga Maroko. Pengunjung juga bisa mengenakan hanbok, kimono, atau sari untuk pengalaman yang lebih autentik.
Harga tiket masuk mulai dari Rp50.000 per orang untuk usia dua tahun ke atas. Tiket dapat ditukarkan dengan minuman atau sosis.
2. Dago Dream Park

Jam Operasional: Senin-Jumat, 09.00-17.00 WIB | Sabtu-Minggu, 08.00-18.00 WIB
Alamat: Jl. Dago Giri Km. 2.2 Mekarwangi, Pagerwangi, Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat
Instagram: dagodreampark
Tempat ini cocok bagi traveler yang suka berfoto dan mencoba berbagai aktivitas seru. Dari wahana menantang seperti ATV dan paintball hingga spot foto unik seperti Karpet Aladin dan Jembatan Kupu-Kupu, semua bisa dinikmati di sini.
Harga tiket masuk mulai dari Rp30.000 per orang, belum termasuk wahana permainan yang memiliki tarif bervariasi. Informasi harga lebih lengkap bisa kunjungi
3. Fairy Garden

Jam Operasional: Setiap hari, 09.00-17.00 WIB | Fairy Garden Menyala hingga 19.00 WIB
Alamat: Jl. Maribaya Timur No. 1, RT.01/RW.10, Cibodas, Kec. Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat
Instagram: fairygardenbandung
Mengusung konsep dunia peri ala dongeng, Fairy Garden menawarkan pengalaman seru bagi anak-anak dan keluarga. Selain spot foto yang cantik, pengunjung bisa menikmati berbagai pertunjukan dan aktivitas edukatif yang interaktif.
Harga tiket masuk mulai dari Rp35.000 per orang, belum termasuk biaya wahana di dalamnya.
4. Glamping Lakeside Rancabali

Jam Operasional: 24 jam (untuk tamu menginap) | Pinisi Resto buka setiap hari
Alamat: Jl. Raya Ciwidey No.Km, RW.39, Situ, Patengan, Kec. Rancabali, Kabupaten Bandung, Jawa Barat
Instagram: lakeside_rancabali
Menginap di Glamping Lakeside Rancabali menawarkan pengalaman unik di tepi Situ Patenggang dengan udara sejuk dan panorama kabut pagi yang memukau.
Jika tidak ingin menginap, kamu tetap bisa menikmati suasana dengan berkunjung ke Pinisi Resto yang ikonik. Harga menginap mulai dari Rp1,1 jutaan per malam, tergantung jenis penginapan yang dipilih.
5. Kawah Putih Ciwidey

Jam Operasional: Setiap hari, 07.30-17.00 WIB
Alamat: Sugihmukti, Kec. Pasirjambu, Bandung, Jawa Barat
Instagram: wisatakawahputih
Kawah Putih adalah danau kawah vulkanik dengan warna air yang bisa berubah-ubah, menjadikannya latar foto yang unik dan menawan. Keindahan alamnya sering dimanfaatkan untuk fotografi, termasuk prewedding.
Harga tiket masuk mulai dari Rp30.000 untuk wisatawan lokal dan Rp81.000 untuk wisatawan asing. Tersedia tiket terusan Rp74.000 yang mencakup beberapa wahana, namun harga belum termasuk akses ke wahana lainnya.
6. Kampung Cai Ranca Upas

Jam Operasional: Setiap hari, 07.30-17.00 WIB
Alamat: Jl. Raya Ciwidey - Patengan No. KM. 11, Patengan, Kec. Rancabali, Bandung, Jawa Barat
Instagram: ranca_upas
Destinasi wisata ini menawarkan pengalaman berkemah di alam terbuka, lengkap dengan penangkaran rusa dan berbagai permainan outbound. Selain itu, tersedia juga kolam pemandian air panas alami yang cocok untuk bersantai.
Harga tiket masuk mulai dari Rp28.000 per orang untuk wisatawan lokal dan Rp49.000 untuk wisatawan asing. Tarif camping dikenakan mulai Rp44.000 per malam, sementara biaya parkir kendaraan bervariasi tergantung jenis kendaraan.
7. Lembang Park & Zoo

Jam Operasional: Setiap hari, 09.00-17.00 WIB
Alamat: Jl. Kolonel Masturi No. 171, Sukajaya, Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat
Instagram: lembang_parkzoo
Destinasi ini menawarkan pengalaman seru bertemu berbagai satwa serta beragam wahana rekreasi. Salah satu daya tarik utamanya adalah Bird Aviary yang luas, serta pengalaman unik makan siang bersama singa dan bersantai di Neko Cat Cafe.
Harga tiket masuk Rp50.000 pada hari kerja dan Rp70.000 saat akhir pekan serta tanggal merah. Anak di bawah 80 cm gratis tiket masuk.
8. Taman Hutan Raya Ir. H. Djuanda

Jam Operasional: Setiap hari, 08.00-16.00 WIB
Alamat: Kompleks Tahura, Jl. Ir. H. Juanda No.99, Ciburial, Kec. Cimenyan, Bandung, Jawa Barat
Instagram: tahuradjuanda.official
Sebagai hutan kota di kawasan Dago Pakar, Tahura menjadi destinasi favorit warga Bandung maupun wisatawan yang ingin menikmati suasana alam tanpa harus keluar kota. Cocok untuk trekking santai, eksplorasi gua, dan menikmati udara segar.
Harga tiket masuk mulai Rp17.000 per orang untuk wisatawan lokal dan Rp57.000 untuk wisatawan asing.
9. Dusun Bambu Lembang

Jam Operasional: Setiap hari, 10.00-20.00 WIB
Alamat: Jl. Kolonel Masturi No.KM, Kertawangi, Kec. Cisarua, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat
Instagram: dusun_bambu
Dusun Bambu menghadirkan suasana alam yang dipadukan dengan nuansa tradisional khas Sunda, menjadikannya destinasi wisata yang cocok untuk keluarga. Ikon utamanya adalah danau kecil dengan restoran unik di tepinya, yang sering muncul di berbagai foto wisata populer.
Harga tiket masuk Dusun Bambu adalah Rp20.000 di weekdays, termasuk voucher Rp10.000 yang dapat digunakan untuk pembelian makanan dan minuman di restoran atau food court.
Pada weekend, libur panjang, dan hari libur nasional, harga tiket menjadi Rp40.000. Anak-anak dengan tinggi di bawah 80 cm tidak dikenakan biaya masuk.
10. Jendela Alam

Jam Operasional: Senin-Jumat, 09.00-17.00 WIB; Sabtu-Minggu, 08.30-17.30 WIB
Alamat: Komplek Graha Puspa, Cihideung, Kec. Parongpong, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat
Instagram: jendelaalambandung
Jendela Alam menawarkan wisata edukasi bagi anak-anak dengan berbagai aktivitas seru seperti berkebun, mengenal tanaman obat, berinteraksi dengan hewan, serta mengikuti program menangkap ikan dan panen telur.
Harga tiket masuk Rp20.000 pada hari kerja dan Rp25.000 saat akhir pekan serta hari libur. Tersedia paket Fun Farming seharga Rp130.000 dan Paket Adventure Rp155.000 yang mencakup berbagai kegiatan edukatif dan interaktif.
11. Floating Market Lembang

Jam Operasional: Senin-Jumat, 09.00-19.00 WIB; Sabtu-Minggu, 08.00-20.00 WIB
Alamat: Jalan Grand Hotel No.33E, Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat
Instagram: floating.market.lembang
Floating Market Lembang menawarkan pengalaman unik menikmati kuliner di atas perahu di tengah danau yang luas. Destinasi ini juga memiliki berbagai wahana menarik seperti Kyotoku, Rainbow Garden, dan Kota Mini, menjadikannya pilihan wisata keluarga yang seru.
Harga tiket masuk mulai dari Rp30.000, sudah termasuk minuman selamat datang serta akses ke Floating Market dan Rainbow Garden. Anak-anak usia 2 tahun ke bawah gratis.
12. Orchid Forest Cikole

Jam Operasional: Setiap hari, 09.00-18.00 WIB
Alamat: Genteng, Cikole, Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat
Instagram: orchidforestcikole
Sebagai hutan anggrek terbesar di Indonesia, Orchid Forest Cikole memiliki lebih dari 20.000 tanaman anggrek yang berpadu dengan keindahan hutan pinus.
Destinasi ini juga menawarkan berbagai aktivitas menarik, seperti golf, bermain dengan kelinci, menjelajahi jembatan tali bercahaya, hingga berkuda di horse ranch.
Harga tiket masuk untuk wisatawan lokal adalah Rp40.000 pada hari kerja dan Rp50.000 saat akhir pekan, sedangkan wisatawan asing dikenakan Rp100.000.
13. Tebing Keraton

Jam Operasional: Setiap hari, 05.00-16.00 WIB
Alamat: Puncak Kordon, RT.2/RW.10, Ciburial, Kec. Cimenyan, Bandung Barat, Jawa Barat
Tebing Keraton menawarkan panorama hutan luas dari ketinggian, menjadikannya tempat sempurna untuk menikmati matahari terbit di Bandung. Berada di kawasan Taman Hutan Raya Ir. H. Djuanda, destinasi ini populer di kalangan pecinta alam dan fotografi.
Harga tiket masuk bagi pengunjung lokal adalah Rp17.000 per orang, sedangkan wisatawan asing dikenakan Rp57.000. Tiket ini sudah termasuk akses ke Tahura Djuanda.
14. Branchsto Ganesha Equestrian

Jam Operasional: Selasa-Minggu, 08.00-17.00 WIB
Instagram: @branchsto
Branchsto Ganesha menawarkan pengalaman berkuda yang unik di Bandung, di mana pengunjung bisa belajar menunggang kuda, merawatnya, hingga memberi makan kuda poni. Selain itu, ada berbagai wahana seru lainnya seperti mini train, barrel train, panahan, dan andong.
Harga tiket untuk berkuda mulai dari Rp50.000, feeding pony Rp35.000, pet corner Rp35.000, mini train Rp35.000, barrel train Rp25.000, panahan Rp20.000, dan andong Rp50.000.
15. The Lodge Maribaya

Jam Operasional: Setiap hari, 09.00-17.00 WIB
Instagram: thelodgemaribaya
Sebagai salah satu destinasi wisata populer di Lembang, The Lodge Maribaya menawarkan pengalaman wisata alam dengan berbagai wahana menarik.
Pengunjung bisa menikmati Sky Tree, Gantole, Zip Bike, dan Mountain Swing, serta menginap di area camping dengan tenda unik yang menyatu dengan alam.
Harga tiket The Lodge Maribaya bervariasi sesuai paket yang dipilih. Berikut detailnya:
- Short Journey dibanderol Rp85.000 (weekday) dan Rp95.000 (weekend)
- Long Journey Rp150.000 (weekday) dan Rp175.000 (weekend)
- Untuk rombongan, harga mulai Rp135.000 (weekday) dan Rp145.000 (weekend).
- Tiket VIP seharga Rp200.000 (weekday) dan Rp225.000 (weekend), yang mencakup akses Long Journey dengan pemandu.
Baca Juga: 65 Rekomendasi Tempat Wisata Jogja Terbaru dan Populer
Rekomendasi Tempat Wisata Indoor di Bandung
Wisata indoor selalu bisa jadi pilihan tepat saat berlibur ke Bandung. Selain lebih nyaman tanpa khawatir panas atau hujan, tempat-tempat ini juga memungkinkan liburan tetap lancar meski cuaca kurang bersahabat.
Berikut beberapa rekomendasi wisata indoor di Bandung:
1. Panama Park 825

Jam Operasional: 09.00-19.00 WIB (weekday), 09.00-20.00 WIB (weekend)
Lokasi: Jalan Jend. Sudirman No.825, Cijerah, Kecamatan Bandung Kulon, Kota Bandung
Instagram: panamapark825bdg
Destinasi wisata ini merupakan taman bermain dalam ruangan yang cocok untuk anak-anak. Dengan area permainan yang luas, tempat ini menyediakan berbagai wahana seperti game arcade, seluncuran, zona salju, serta area bermain seperti sepeda, kolam bola, dan spot foto menarik.
Harga tiket masuk untuk anak dan satu pendamping adalah Rp115.000. Selain bermain, pengunjung juga bisa menikmati beberapa gerai makanan yang tersedia di dalam area.
2. Science Centre Soreang (SCS)

Jam Operasional: 08.00-16.00 WIB (setiap hari)
Lokasi: Jalan Al-Fathu, Pamekaran, Kec. Soreang, Kabupaten Bandung
Instagram: sciencecenter_soreang
Science Centre Soreang (SCS) adalah wisata edukasi yang menghadirkan pengalaman menarik seputar ilmu pengetahuan.
Terdiri dari tiga lantai, tempat ini menyajikan berbagai pertunjukan interaktif yang mengajak pengunjung menjelajahi masa lalu dan masa depan sains.
Salah satu daya tarik utama di sini adalah Cinema 4D yang sayang untuk dilewatkan. Harga tiket masuknya Rp25.000 untuk anak-anak dan Rp30.000 untuk dewasa, sudah termasuk akses ke bioskop di dalam SCS.
3. Museum Gedung Sate

Jam Operasional: Setiap hari, 08.00-16.00 WIB
Lokasi: Jalan Diponegoro No.22, Citarum, Kecamatan Bandung Wetan
Instagram: museumgedungsate
Museum Gedung Sate adalah bangunan bersejarah yang dulunya merupakan pusat pemerintahan kolonial Belanda di Jawa Barat.
Di dalamnya, pengunjung dapat melihat berbagai koleksi yang menampilkan sejarah Bandung dan Jawa Barat.
Harga tiket masuk ke museum ini sebesar Rp5.000 per pengunjung. Pengunjung juga bisa menjelajahi timeline sejarah Kota Bandung serta berbagai barang peninggalan gubernur Jawa Barat dari masa ke masa.
4. Museum Pendidikan Nasional Universitas Pendidikan Indonesia

Jam Operasional: Weekday: 08.00-11.30 WIB (Sesi 1), 13.00-15.00 WIB (Sesi 2) | Sabtu & Minggu: Tutup
Lokasi: Jalan Dr. Setiabudi No.229, Isola, Kecamatan Sukasari, Kota Bandung, Jawa Barat
Instagram: museumdiknas
Museum Nasional UPI menghadirkan perjalanan sejarah dari prasejarah, kolonial, hingga era modern dalam penyajian kronologis yang menarik. Pengunjung dapat mempelajari berbagai informasi sejarah dengan cara yang interaktif.
Harga tiket masuk museum ini bervariasi, yaitu Rp5.000 untuk mahasiswa UPI, Rp10.000 untuk pelajar, Rp15.000 untuk mahasiswa luar UPI dan masyarakat umum, serta Rp50.000 untuk wisatawan asing.
5. Paris Van Java (PVJ)

Lokasi: Jalan Sukajadi No.131-139, Cipedes, Kecamatan Sukajadi, Kota Bandung
Instagram: pvjofficial
Paris Van Java (PVJ) adalah pusat perbelanjaan yang juga menjadi destinasi wisata indoor populer di Bandung. Selain berbelanja, pengunjung bisa menikmati berbagai wahana menarik seperti kebun binatang mini, taman bunga, air terjun, dan spot foto berkonsep antik.
6. Trans Studio Mall Bandung

Jam Operasional: Setiap hari, 10.00-22.00 WIB
Lokasi: Jalan Gatot Subroto No.289, Cibangkong, Kecamatan Batununggal, Kota Bandung
Instagram: transstudiomallbandung
Trans Studio Bandung adalah destinasi wisata indoor yang ikonik di Kota Bandung. Selain memiliki berbagai gerai makanan variatif, tempat ini juga menawarkan suasana berbelanja yang luas, bersih, dan nyaman, dengan taman indoor sebagai daya tarik tambahan.
Harga tiket masuknya mulai dari Rp200.000 di weekdays dan Rp300.000 untuk weekend atau peak season.
7. Amazing Artgames Bandung

Jam Operasional: Setiap hari, 10.00-18.00 WIB
Lokasi: Jalan Dr. Setiabudi No.293-295, Isola, Kecamatan Sukasari, Kota Bandung
Instagram: amazingartgames
Tempat wisata interaktif ini menawarkan berbagai lukisan 3D yang instagramable, menjadikannya destinasi favorit bagi anak muda. Pengunjung dapat menikmati pengalaman unik berfoto di berbagai spot unik yang disediakan.
Harga tiket masuknya adalah Rp35.000 per pengunjung.
8. Museum Mainan

Jam Operasional: 11.00-20.00 WIB (Jumat-Rabu) | Kamis tutup
Lokasi: Jalan Sunda No.39, Kb. Pisang, Kecamatan Sumur Bandung, Kota Bandung
Instagram: -
Museum Mainan menghadirkan pengalaman nostalgia dengan koleksi lebih dari 3.300 mainan dari era 1980-1990. Tempat ini didirikan oleh Aldo Ikhwanul Khalid pada 2008 untuk mengenang dan melestarikan mainan klasik.
Harga tiket masuk Museum Mainan disesuaikan dengan harga merchandise yang dijual di dalamnya. Pengunjung dapat memilih berbagai barang kenangan sekaligus menikmati koleksi mainan klasik.
9. Museum Geologi Bandung

Jam Operasional: 09.00-15.00 WIB (Selasa-Kamis) | 09.00-14.00 WIB (Sabtu-Minggu)
Lokasi: Jalan Diponegoro No.57, Kecamatan Cibeunying Kaler, Kota Bandung
Instagram: museum_geologi
Museum Geologi Bandung, yang berdiri sejak 1929, awalnya digunakan sebagai tempat penyimpanan hasil penyelidikan tambang sebelum dibuka untuk umum pada tahun 2000. Museum ini menampilkan peta geografi Indonesia, perkembangan makhluk hidup, serta fosil tengkorak manusia purba.
Harga tiket masuk museum ini adalah Rp2.000 untuk pelajar, Rp3.000 untuk umum, dan Rp10.000 untuk wisatawan asing.
10. Museum Konferensi Asia Afrika

Jam Operasional: 09.00-16.00 WIB (Selasa, Kamis, Sabtu, dan Minggu)
Lokasi: Jalan Asia Afrika No.65, Kecamatan Sumur Bandung, Kota Bandung
Instagram: -
Museum Konferensi Asia Afrika diresmikan oleh Presiden Soeharto pada 24 April 1980 untuk mengabadikan semangat dan pengaruh Konferensi Asia Afrika 1955.
Museum ini menampilkan film dokumenter, perpustakaan dokumen, serta pameran yang membahas sejarah diplomasi dan politik luar negeri Indonesia.
Harga tiket masuk museum ini gratis untuk semua pengunjung.
11. Lolipops Kiara Artha Park

Jam Operasional: 10.00-21.00 WIB (Weekday) | 09.00-22.00 WIB (Weekend)
Lokasi: Taman Kiara Artha Park, Jalan Banten, Kebonwaru, Kecamatan Batununggal, Kota Bandung
Instagram: lolipopsplaylandbandung
Wisata outbond ini menjadi pilihan favorit untuk menghabiskan waktu dengan berbagai permainan yang melatih motorik anak.
Aktivitas fisik indoor seperti arena, trampolin, dan kolam bola dapat dinikmati di sini. Selain itu, tersedia kafe bagi pendamping untuk bersantai sambil menunggu anak-anak bermain.
Harga tiket masuk sebesar Rp120.000 per anak, sudah termasuk satu pendamping.
12. Cihampelas Walk (Ciwalk)

13. Saung Angklung Udjo

Jam Operasional: Setiap hari, 08.00-17.00 WIB
Lokasi: Jalan Padasuka No.118, Pasirlayung, Kecamatan Cibeunying Kidul, Kota Bandung
Instagram: angklungudjo
Saung Angklung Udjo merupakan destinasi wisata dan edukasi budaya yang ideal bagi pencinta seni dan budaya Indonesia. Tempat ini menghadirkan pertunjukan angklung yang menarik serta workshop alat musik tradisional.
Harga tiket masuk untuk wisatawan lokal adalah Rp67.900 pada hari biasa dan Rp72.750 untuk akhir pekan.
14. Selasar Sunaryo

Jam Operasional: 10.00-17.00 WIB (Selasa-Minggu) | Senin tutup
Lokasi: Jalan Bukit Pakar Timur No.100, Ciburial, Kecamatan Cimenyan, Kabupaten Bandung
Instagram: selasarsunaryo
Selasar Sunaryo Art Space merupakan destinasi seni yang menarik dengan beragam koleksi lukisan kreatif dan abstrak karya Sunaryo, sang pendiri.
Tempat ini juga menawarkan fasilitas seperti restoran dan kafe, menjadikannya tempat yang nyaman untuk menikmati seni sekaligus bersantai.
Harga tiket masuk sebesar Rp35.000 per pengunjung, menjadikannya pilihan ideal bagi pecinta seni yang ingin mengeksplorasi karya-karya unik dalam suasana yang tenang dan inspiratif.
15. Museum Barli

Jam Operasional: 10.00-17.00 WIB (Senin-Sabtu) | Minggu tutup
Lokasi: Jalan Prof. Dr. Sutami No.91, Kecamatan Sukasari, Kota Bandung
Instagram: barlimuseum_bdg
Museum Barli, didirikan oleh seniman Barli Sasmitawinata pada 1992, awalnya tidak dibuka untuk umum. Kini, museum ini menjadi ruang pameran seni lukisan seniman Jawa Barat, khususnya dari Bandung.
Selain koleksi lukisan, Museum Barli juga menampilkan mainan dan komik tempo dulu, serta memiliki kafe dengan nilai seni tinggi dan spot foto menarik.
Bagi yang ingin belajar melukis, museum ini juga menyediakan ruangan khusus. Harga tiket masuk sebesar Rp20.000, menjadikannya destinasi yang pas bagi pecinta seni dan budaya.
16. Museum Indonesia Menggugat

Jam Operasional: Setiap hari, 08.00-17.00 WIB
Lokasi: Jalan Perintis Kemerdekaan No.5, Kecamatan Sumur Bandung, Kota Bandung
Instagram: -
Gedung Indonesia Menggugat (GIM) adalah saksi bisu perlawanan Bung Karno terhadap penjajahan Belanda. Dibuka untuk umum sejak Juni 2007, GIM mempertahankan nuansa sejarah dengan dekorasi seperti masa lalu.
Berbagai foto Bung Karno dan pejuang Partai Nasional Indonesia yang diadili terpajang rapi di sini. Museum ini juga berfungsi sebagai ruang publik dan pusat edukasi sejarah yang bisa dikunjungi secara gratis.
17. Hall of Fame - Panggung Inohong

Jam Operasional: Senin-Sabtu pukul 08.00-17.00 WIB | Minggu tutup
Alamat: Badan Perpustakaan dan Kearsipan Daerah (BAPUSIPDA), Jalan Kawaluyaan Indah II No.4, Kecamatan Buahbatu, Kota Bandung
Instagram: -
Diresmikan pada 2016, Museum "Hall of Fame" - Panggung "Inohong" adalah museum pertama di Indonesia dengan konsep "Hall of Fame". Museum ini menampilkan berbagai etalase berupa foto dan patung tokoh pendidikan, seniman, politik, budayawan, serta pemerintahan yang berjasa dan terkenal.
Pengunjung dapat menikmati museum ini gratis tanpa biaya masuk.
Baca juga: 27 Rekomendasi Coffee Shop Terbaik di Bandung untuk WFC
Itulah 32 rekomendasi wisata terbaru di Bandung, dari wisata sejarah hingga hiburan modern yang cocok untuk segala usia.
Berbicara tentang Bandung, kalau kamu tertarik untuk berkarier di kota ini segera cek lowongan kerja di Bandung di Dealls dan temukan berbagai pekerjaan yang sesuai dengan keahlianmu hanya dalam beberapa klik!.