15 Rekomendasi Wifi Terbaik di Indonesia, Anti Lemot!

Temukan 15 rekomendasi wifi terbaik di Indonesia yang biasa kamu gunakan baik di kantor maupun di rumah.

Dealls
Ditulis oleh
Dealls February 27, 2025

Sedang mencari rekomendasi WiFi terbaik di Indonesia? Artikel ini tepat untuk kamu!

WiFi kini telah menjadi bagian tak terpisahkan dari kehidupan sehari-hari. Dari bangun tidur hingga menjelang istirahat malam, koneksi internet yang stabil dan cepat sangat dibutuhkan untuk berbagai aktivitas.

WiFi digunakan di berbagai tempat, baik di rumah, kantor, maupun ruang publik, untuk memastikan akses internet kapan saja dan di mana saja. Namun, agar pengalaman internetmu tetap lancar, memilih WiFi yang berkualitas adalah hal yang penting.

Di artikel ini, kami akan membahas berbagai rekomendasi WiFi terbaik yang bisa menjadi referensimu. Yuk, simak selengkapnya dan temukan pilihan yang paling sesuai dengan kebutuhanmu! 

Rekomendasi WiFi Terbaik di Indonesia

Beberapa rekomendasi provider WiFi di bawah ini bisa menjadi pilihan saat kamu memutuskan untuk memasangnya nanti.

1. Biznet

rekomendasi wifi

Sumber: Biznet

Dengan kecepatan yang andal dan dapat disesuaikan dengan kebutuhan perusahaan, Biznet menjadi salah satu provider WiFi pilihan di Indonesia. 

Untuk kebutuhan bisnis, Biznet menawarkan layanan Biznet Metronet, yang dikenal dengan koneksi internetnya yang cepat dan stabil.

Tak hanya untuk perusahaan, Biznet juga memiliki layanan Biznet Home yang dirancang untuk meningkatkan kecepatan internet di rumah. Kamu bisa menikmati layanan ini dengan biaya mulai dari Rp250.000 hingga Rp700.000 per bulan. 

Harga: Rp250.000–Rp700.000 per bulan

2. Indihome

rekomendasi wifi

Sumber: Presmedia.id

Siapa sih yang tidak kenal dengan provider WiFi yang satu ini? Yup, IndiHome!

Menjadi salah satu provider terbesar yang dikelola oleh Telkom, IndiHome memiliki cakupan luas dan dapat diakses di berbagai penjuru Indonesia. 

Kecepatannya pun bisa mencapai 100 Mbps dan mampu menghubungkan hingga 18 perangkat sekaligus, menjadikannya pilihan ideal untuk penggunaan di rumah.

Dengan harga mulai dari Rp295.000, kamu bisa menikmati berbagai layanan IndiHome, termasuk streaming di Netflix hingga Disney+ Hotstar, yang bisa dinikmati oleh seluruh keluarga. 

Harga: Rp295.000–Rp425.000.

3. Megavision

rekomendasi wifi

Sumber: Instagram

Selanjutnya, ada Megavision, salah satu provider WiFi terbaik untuk digunakan di rumah. Dengan kecepatan yang stabil berkat teknologi Fiber To The Home (FTTH), Megavision dapat menjadi pilihan tepat untuk menunjang kebutuhan internet keluarga.

Tak hanya itu, Megavision juga menawarkan berbagai layanan TV Premium, memberikan pengalaman menonton televisi berkualitas. Kamu bisa menikmati kombinasi layanan internet dan hiburan ini dengan harga mulai dari Rp195.000 per bulan. 

Harga: Rp195.000–Rp325.000 per bulan

4. First Media

rekomendasi wifi

Sumber: Facebook

Selain menawarkan layanan TV Kabel, First Media juga menyediakan layanan internet WiFi berkecepatan tinggi. Provider ini cocok untuk digunakan di rumah, terutama bagi kamu yang tinggal di kawasan perkotaan.

Dengan kombinasi paket internet yang mencakup 90 channel TV dan dapat diakses melalui aplikasi Streamtainment, kamu bisa menikmati layanan ini dengan harga mulai dari Rp230.000 per bulan!

Harga: Rp230.000–Rp3.106.500 per bulan

5. MyRepublic 

rekomendasi wifi

Sumber: MyRepublic

Jika kamu ingin menikmati pengalaman gaming dan streaming dengan kecepatan tinggi, maka MyRepublic adalah pilihan yang tepat!

Dengan koneksi yang stabil, MyRepublic cocok digunakan sebagai WiFi rumahan, terutama bagi kamu yang hobi bermain game. Kamu juga bisa memilih berbagai paket khusus dengan harga mulai dari Rp235.000 per bulan. 

Harga: Rp235.000–Rp450.000 per bulan

6. Oxygen

rekomendasi wifi

Sumber: Facebook

Sebagai salah satu provider WiFi terbaik dengan jaringan fiber optik berkecepatan tinggi, Oxygen menjadi pilihan ideal bagi kamu yang tinggal di apartemen atau rumah di kota-kota besar.

Provider ini menawarkan berbagai paket dengan kecepatan hingga 100 Mbps. Bahkan, dengan paket terkecilnya, kamu bisa menghubungkan 6 hingga 10 perangkat sekaligus, dengan harga mulai dari Rp306.000 per bulan

Harga: Rp306.000–Rp550.000per bulan

7. Bali Fiber

rekomendasi wifi

Sumber: Bali Fiber

Selanjutnya, ada Bali Fiberprovider yang menawarkan layanan internet berkecepatan tinggi untuk di rumah. 

Dengan berbagai pilihan paket internet, Bali Fiber juga menghadirkan hiburan lengkap melalui channel TV dari Xstream, memberikan pengalaman berselancar di internet yang stabil sekaligus menikmati tayangan berkualitas.

Jika kamu mencari koneksi internet yang andal dengan beragam pilihan hiburan, Bali Fiber adalah jawabannya! Kamu bisa menikmati layanan ini dengan harga mulai dari Rp190.000 per bulan.

Harga: Rp190.000–Rp429.000 per bulan.

8. MNC Play

rekomendasi wifi

Sumber: MNC Play

Ingin menikmati layanan WiFi serba guna dalam satu paket? MNC Play adalah jawabannya! Di sini, kamu bisa mendapatkan layanan internet cepat, TV kabel, dan telepon rumah dalam satu paket praktis.

Selain itu, MNC Play juga menawarkan berbagai paket bundling dengan 73 channel TV yang bisa diakses melalui set-top box Android. 

Cocok sebagai pilihan WiFi rumah, terutama bagi kamu yang mencari solusi internet dan televisi all-in-one. Nikmati layanannya dengan harga mulai dari Rp189.000!

Harga: Rp189.000–Rp1.854.000 perbulannya.

Baca juga: Ini 12 Laptop Rekomendasi Terbaik untuk Kerja di 2025! 

9. ICONNET 

rekomendasi wifi

Sumber: Iconnet

Dengan kecepatan hingga 100 Mbps, ICONNET menawarkan berbagai layanan internet berkecepatan tinggi yang cocok untuk kebutuhan rumah tangga maupun bisnis.

Kamu bisa memilih paket yang sesuai dengan kebutuhanmu, dengan harga mulai dari Rp239.000 hingga Rp680.000 per bulan.

Harga: Rp239.000–Rp680.000 per bulan.

10. Indosat Hi-Fi

rekomendasi wifi

Sumber: Facebook

Dengan harga yang terjangkau, provider WiFi yang satu ini cocok untuk berbagai kebutuhan, baik di rumah maupun di kantor. 

Indosat Hi-Fi menawarkan kecepatan internet hingga 1 Gbps, memastikan koneksi yang stabil dan cepat.

Berbagai layanannya tersedia dengan harga mulai dari Rp245.000 untuk 1 bulan.

Harga: Rp245.000–Rp345.000 perbulan.

11. Corpnet 

rekomendasi wifi

Sumber: Instagram

Selain beberapa rekomendasi WiFi di atas, kamu juga bisa memilih Corpnet untuk kebutuhan internet kantor dan bisnismu! 

Dengan kecepatan hingga 1 Gbps serta koneksi stabil berbasis jaringan full fiber optic, Corpnet menawarkan berbagai paket menarik dengan harga mulai dari Rp399.000 per bulan.

Tak hanya untuk kantor, provider WiFi ini juga cocok digunakan di kafe maupun kos-kosan, lho!

Harga: Rp399.000–Rp 590.000 per bulan.

12. CBN Fiber

rekomendasi wifi

Sumber: Instagram

Dikenal dengan teknologi fiber optic, CBN Fiber menghadirkan koneksi internet berkecepatan tinggi yang stabil, ideal untuk digunakan di rumah maupun perkantoran.

Layanannya dirancang khusus untuk memenuhi kebutuhan internet cepat dengan kualitas jaringan yang andal dan minim gangguan. 

Kamu bisa memilih berbagai paket yang ditawarkan CBN Fiber dengan harga mulai dari Rp229.000 per bulan.

Harga: Rp229.000–1.300.000 per bulan

13. XL Fiber

rekomendasi wifi

Sumber: Instagram

Selain dikenal sebagai provider jaringan telekomunikasi seluler, XL Fiber kini hadir sebagai salah satu provider WiFi yang patut dipertimbangkan. 

Dengan teknologi fiber optic, XL Fiber menawarkan koneksi internet berkecepatan tinggi yang stabil dan andal.

Tersedia berbagai pilihan paket yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan rumah tangga maupun perusahaan. 

Dengan infrastruktur canggih dan jaringan yang responsif, kamu bisa menikmati layanan XL Fiber dengan harga mulai dari Rp229.000.

Harga: Rp229.000–Rp1.036.000

14. Telkomsel Orbit 

rekomendasi wifi

Sumber: Telkomsel Orbit

Tak hanya IndiHome, Telkomsel juga menghadirkan layanan WiFi terbaru bernama Telkomsel Orbit, yang menawarkan keunggulan unik dibandingkan provider lainnya.

Jika WiFi pada umumnya hanya bisa digunakan di rumah atau kantor, Telkomsel Orbit memungkinkan kamu menikmati koneksi internet di mana saja, menjadikannya pilihan fleksibel untuk mobilitas tinggi.

Namun, sebelum menggunakan layanannya, kamu perlu membeli modem khusus terlebih dahulu, lalu bisa memilih paket internet dengan harga mulai dari Rp175.000

Harga: Rp20.000–Rp400.000.

15. Groovy 

rekomendasi wifi

Sumber: Instagram

Terakhir, ada Groovy, salah satu provider WiFi yang cocok untuk streaming, bekerja, dan hiburan. Berbasis fiber optik, Groovy menawarkan koneksi internet stabil dan unlimited, memastikan pengalaman online yang lancar tanpa hambatan.

Layanan ini sangat ideal bagi kamu yang berada di wilayah Jabodetabek dan Bandung, dengan berbagai paket yang bisa disesuaikan dengan kebutuhanmu.

Harga: Rp290.000–Rp520.000

Tips Memilih Provider WiFi yang Bagus

rekomendasi wifi

Tak hanya sekadar memilih, ada beberapa hal penting yang perlu kamu pertimbangkan sebelum memasang provider WiFi, seperti yang dijelaskan di bawah ini.

1. Pilih Provider dengan Beragam Paket Internet

Pertama, kamu perlu memilih provider WiFi yang memiliki kualitas baik serta menawarkan pilihan paket internet yang beragam. Dengan begitu, kamu bisa lebih leluasa memilih paket yang sesuai dengan kebutuhanmu. 

Selain itu, kamu juga tidak akan mengalami kendala dalam penggunaan WiFi dan dapat menyesuaikannya dengan budget yang kamu miliki.

2. Pilih Provider dengan Layanan yang Responsif

Meskipun sering dianggap sepele, layanan pelanggan yang responsif adalah faktor penting dalam memilih provider WiFi. 

Bayangkan jika koneksi WiFi-mu mengalami gangguan, tetapi customer service tidak sigap dalam memberikan solusi—tentu itu akan sangat merepotkan, bukan?

Karena itu, pastikan provider yang kamu pilih memiliki dukungan pelanggan yang cepat dan profesional, sehingga setiap kendala bisa ditangani dengan segera.

3. Pilih Provider Rumah Tanpa Batas FUP

Penting juga untuk memilih provider WiFi tanpa batasan FUP (Fair Usage Policy). Jika kamu menggunakan provider yang menerapkan FUP, kecepatan internetmu bisa menurun atau menjadi lemot saat mendekati akhir bulan.

Agar koneksi tetap stabil dan lancar sepanjang waktu, sangat disarankan untuk memilih provider WiFi tanpa batas FUP, terutama jika kamu sering melakukan streaminggaming, atau bekerja secara online.

4. Pilih Provider WiFi dengan Kualitas Layanan di Lokasi Kamu

Perlu diketahui bahwa tidak semua provider WiFi tersedia di setiap lokasi. Ada provider yang hanya beroperasi di Jabodetabek dan kota-kota besar, sementara yang lain memiliki jangkauan lebih luas dan bisa digunakan di berbagai wilayah.

Oleh karena itu, sebelum memilih provider, pastikan terlebih dahulu apakah layanan WiFi tersebut tersedia dan memiliki jaringan yang stabil di lokasimu. Hal ini akan membantu menghindari kendala koneksi di kemudian hari

5. Cek Kecepatan Internet yang Ditawarkan

Hal yang paling penting dan tidak boleh dilewatkan adalah kecepatan internet yang ditawarkan oleh provider

Pastikan kamu memilih provider dengan kecepatan yang sesuai dengan kebutuhanmu, baik untuk bekerja, streaminggaming, atau aktivitas online lainnya.

Dengan memilih kecepatan yang tepat, kamu bisa menikmati pengalaman internet yang lancar tanpa gangguan.

Baca juga: 11 Cara Melacak Lokasi HP dengan Mudah dan Akurat

Nah, itu dia beberapa rekomendasi WiFi terbaik yang bisa kamu jadikan referensi sebelum memasang jaringan internet di rumah atau kantor!

Jika kamu sedang mencari peluang kerja WFH, kamu bisa menemukannya di Dealls! Di sini, tersedia berbagai pilihan lowongan kerja remote yang bisa kamu sesuaikan dengan passion dan bidang karier yang kamu minati.

Sebelum melamar, pastikan CV-mu sudah sesuai dengan kriteria lowongan pekerjaan. Kamu bisa mengeceknya dengan CV ATS Analysis  dari Dealls untuk meningkatkan peluang diterima di perusahaan impian.

 Yuk, wujudkan karier impianmu bersama Dealls!!

Tips Pengembangan Karir
Bagikan

Lamar ke Lowongan Kerja Terbaru Setiap Harinya