7 Pertanyaan Interview Digital Marketing dan Jawabannya

Tidak perlu bingung menghadapi interview pada posisi digital marketing. Simak 7 pertanyaan interview digital marketing beserta jawabannya di sini!

Dealls
Ditulis oleh
Dealls July 12, 2024

Bagi kamu yang sedang mempersiapkan interview untuk posisi digital marketing, baik itu pencari kerja atau HRD yang sedang mencari kandidat digital marketing maka perlu mempersiapkan beberapa pertanyaan yang biasanya ditanyakan ketika interview posisi digital marketing.

Pertanyaannya akan lebih teknis karena sudah tertuju untuk mencari orang yang bisa digital marketing dan pastinya tidak mudah.

Akan tetapi jangan khawatir, Dealls sudah merangkum 8 pertanyaan interview untuk posisi digital marketing yang umum ditanyakan.

Contoh Pertanyaan Interview Digital Marketing dan Jawabannya

Contoh pertanyaan interview di bawah ini sudah Dealls rangkum dari Indeed dan Coursera yang biasanya sering keluar atau ditanyakan ketika sesi interview untuk posisi digital marketing. Berikut pertanyaan beserta contoh menjawabnya:

1. Pengalaman Digital Marketing Apa yang Anda Miliki?

pertanyaan interview digital marketing

Tujuan pertanyaan ini mirip dengan pertanyaan “Perkenalkan diri anda” akan tetapi lebih spesifik lagi menanyakan tentang latar belakang digital marketing yang dimiliki kandidat selama berkarir.

Contoh jawaban:

“Pengalaman digital marketing saya mencakup berbagai aspek penting perusahaan, termasuk optimasi SEO, mengembangkan strategi konten yang menarik, dan menjalankan kampanye iklan berbayar di Google Ads serta media sosial. Selain itu, saya terampil dalam menggunakan Google Analytics untuk mengukur dan mengoptimalkan performa kampanye serta mengembangkan strategi media sosial untuk meningkatkan engagement dan konversi.”

2. Platform Digital Marketing dan Aplikasi Apa Saja yang Anda Kuasai?

Pertanyaan ini bertujuan untuk mengetahui sejauh mana kandidat memiliki keahlian teknis digital marketing dan keinginan untuk tetap selalu update skill yang selalu berkembang.

Contoh jawaban:

“Saya berpengalaman dan memiliki kemampuan pada platform media sosial, paid ads dan SEO. Untuk media sosial saya menggunakan Meta Business Suite, Tiktok dan Hootsuite untuk penjadwalan konten dan analisa data insight media sosial setiap bulannya. Saya juga mengerjakan paid ads di media sosial seperti Instagram, Facebook dan Tiktok termasuk Google Ads. Selain itu saya juga terbiasa mengelola SEO mulai dari technical sampai publish konten marketing yang dibantu dengan aplikasi Semrush dan Ahrefs untuk analisa technical dan keyword research.”

3. Campaign Apa yang Paling Sukses yang Pernah Anda Kerjakan?

pertanyaan interview digital marketing

Tujuan pertanyaan ini untuk mengetahui achievement apa yang pernah dicapai selain dari keahlian dalam digital marketing itu sendiri. Selain itu juga untuk mengetahui bagaimana proses untuk mencapai kesuksesan tersebut.

Contoh jawaban:

“Pada perusahaan sebelumnya saya pernah sebagai penanggung jawab campaign untuk penjualan produk baru klien dari berbagai marketing funnel. Saya bekerja sama dengan tim di divisi lain yang memang ahli dibidangnya dan mengawasi setiap proses campaign-nya untuk bisa mencapai target penjualan klien tersebut dengan berbagai marketing funnel. Hasilnya penjualan produk melampaui target 150% dan klien tersebut melanjutkan kerjasama dengan perusahaan tempat saya bekerja untuk campaign berikutnya.”

4. Bagaimana Anda Mengetahui Suatu Campaign Itu Tidak Sukses?

Pertanyaan ini bertujuan untuk menilai bagaimana kandidat menghadapi situasi yang sulit, kegagalan dan bagaimana bangkit kembali dari pengalaman tidak menyenangkan tersebut.

Contoh jawaban:

“Campaign yang tidak sukses yang pernah saya pegang ketika mengerjakan campaign media sosaial dari klien yang berfokus pada musim liburan. Campaign ini hanya bisa mencapai 50% dari target brand awareness yang sudah direncanakan sebelumnya, hal ini ketika saya analisa berkaitan dengan anggaran yang tidak selaras dengan target. Setelah menyelesaikan campaign ini saya jadi belajar untuk menetapkan target yang lebih realitstis dan menganalisa proses campaign yang tidak sukses tersebut.”

5. Apa Tantangan Terbesar Bagi Digital Marketer Akhir-akhir Ini?

Tujuan dari pertanyaan ini adalah untuk mengetahui seberapa siap kandidat untuk menghadapi tren industri digital marketing yang dinamsi dan sangat cepat berubah dari waktu ke waktu dan untuk mengetahui strategi seperti apa yang akan dilakukan untuk menghadapinya.

Contoh jawaban:

“Menurut saya tantangan terbesar bagi digital marketer adalah untuk menghasilakan sesuatu yang terbaik disaat semakin banyaknya pesaing. Untuk terus bisa bersaing menurut saya digital marketer perlu mendedikasikan 15% waktunya untuk menganalisa tren dan A/B test strategi yang baru. Dengan begitu sebagai digital marketer yang baik akan selalu dapat mengatasi hambatan yang ada disaat persaingan yang dinamis dan sangat ketat.” 

6. Apa Keuntungan Melakukan Digital Marketing dibandingkan Tradisional Marketing?

Pertanyaan ini bertujuan untuk mengetahui pemahaman kandidat mengenai digital marketing dan hubungannya dengan tradisional marketing. Karena walaupun saat ini sudah marak perusahaan-perusahaan melakukan digital marketing akan tetapi mereka tetap melakukan tradisional marketing disaat yang bersamaan.

Contoh jawaban:

“Digital marketing menawarkan keuntungan yang signifikan dibandingkan marketing tradisional, seperti mampu untuk menargetkan audiens secara lebih tepat dan dapat diukur performanya dengan akurat melalui alat analitik. Namun, jika menggabungkan elemen tradisional seperti iklan cetak atau TV dengan digital marketing dapat memperkuat campaign secara keseluruhan. Misalnya, iklan tradisional dapat meningkatkan brand awareness dan menjangkau audiens yang lebih luas, sementara digital marketing memungkinkan interaksi langsung dan keterlibatan yang lebih dalam. Kombinasi ini menciptakan pendekatan yang lebih komprehensif, memanfaatkan kekuatan masing-masing metode untuk mencapai hasil yang lebih baik, meningkatkan efektivitas serta jangkauan pemasaran.”

7. Apa yang Membuat Anda Adalah Kandidat Terbaik di Posisi Ini?

Tujuan dari pertanyaan ini adalah untuk mengetahui kembali mengenai kualifikasi, motivasi dan nilai-nilai atau value yang dapat kamu berikan ke perusahaan. 

Contoh jawaban:

“Saya memiliki gelar sarjana dibidang marketing dan juga saya memiliki pengalaman selama 5 tahun dalam mengelola media sosail dan campaign paid ads pada media sosial dan Google Ads. Lalu saya memiliki pengalaman memimpin tim digital marketing selama 2 tahun pada perusahaan sebelumnya dimana saya dapat membawa tim saya berkontribusi meningkatkan traffic dan pendapatan perusahaan sebesar 20%. Saya yakin dengan latar belakang dan pengalaman yang saya miliki dapat bermanfaat pada perusahaan ini terutama untuk mencapai tujuan bisnis yang sudah ditetapkan.”

Baca juga: 12 Contoh dan Tips Menjawab Motivasi Kerja Saat Interview

Itulah tadi 7 contoh pertanyaan interview digital marketing beserta jawabannya yang bisa membantu kamu mendapatkan pekerjaan diposisi digital marketing dan bisa membantu HRD menyeleksi kandidat sesuai dengan yang dibutuhkan perusahaan. 

Perbesar peluang mendapatkan kerja dengan melamar kerja ke lowongan kerja terbaru setiap harinya di Dealls. Kamu juga bisa konsultasi karir bersama career mentor terpercaya secara gratis untuk berdiskusi seputar karir, pendidikan, interview dan masih banyak lagi.

Bagi para HRD yang suka kesulitan mencari kandidat terbaik untuk mengisi posisi yang kosong di perusahaan, kamu bisa pasang iklan lowongan kerja gratis di Dealls. Pasang iklan lowongan kerja di Dealls kamu bisa screen CV menggunakan AI dan mendapatkan unlimited free job post ke LinkedIn. Yuk pasang iklan lowongan kerja sekarang!

Sumber: 

9 Digital Marketing Interview Questions and How to Answer Them

30 Digital Marketing Interview Questions (With Answers)

Tips Pengembangan Karir
Tips untuk HRD
Bagikan

Lamar ke Lowongan Kerja Terbaru Setiap Harinya