Apa itu Google Office Suite? - Jenis, Manfaat, dan Keunggulannya!

Google Office Suite adalah bentuk software as a service (SaaS) yang memudahkan penggunanya bekerja secara online bersama-sama. Baca Selengkapnya di sini!

Dealls
Ditulis oleh
Dealls February 24, 2025

Apakah kamu adalah salah satu orang yang pernah menggunakan Google Docs untuk kerja kelompok bersama rekan? Jika iya, berarti kamu sudah merasakan manfaat produk kolaborasi yang ditawarkan oleh Google.

Namun, tahukah kamu bahwa Google Docs, Sheets, dan Slides adalah bagian dari Google Office Suite? Fitur ini adalah tools yang dirancang oleh Google untuk mempermudah pekerjaan dan kolaborasi tim secara real-time

Yuk, kenali lebih jauh apa yang dimaksud Google Suite, jenis, manfaat, serta kegunaanya pada artikel berikut ini!

Apa itu Google Office Suite?

Google office suite adalah

Google Office Suite adalah produk software as service (Saas) yang mencakup banyak cloud-based tools untuk mendukung produktivitas dan kolaborasi. 

Software as service (Saas) ini sendiri merupakan sebuah aplikasi yang dapat digunakan tanpa harus menginstalnya di komputer kamu.

Aplikasi SaaS ini mudah untuk diakses, user-friendly, dan menjadi salah satu solusi untuk bekerja secara online tanpa perlu repot menginstal aplikasi. 

Google Suite pertama kali launching pada tahun 2006 dengan nama Google Apps for Your Domain dan melakukan rebranding pada tahun 2016 menjadi Google Suite, untuk kemudian  berubah nama menjadi Google Workplace pada 2020.

Beberapa fitur yang tergabung dalam Google Suite yaitu Gmail, Gdocs, Gsheet, Gslide, Gdrive, Gmeet, Gchat, Keep, Gform, Gsites, dan Gcalendar. 

Perbedaan Google Suite dengan Google Workplace

Secara sederhana, Google Workplace adalah versi terbaru dari Google Suite dengan integrasi yang lebih baik dan fitur yang lebih canggih. Pada tanggal 6 Oktober 2020, Google Suite resmi berubah nama menjadi Google Workplace untuk menyesuaikan kebutuhan dari penggunanya yang banyak bekerja secara remote atau hybrid

Selain dapat digunakan secara gratis untuk personal, Google Workplace juga menawarkan berbagai paket langganan untuk kebutuhan bisnis pada berbagai skala seperti Business starter, Business Standard, Business Plus, dan Enterprise.

Google Workplace juga menyediakan opsi langganan untuk individu, institusi pendidikan, dan organisasi nirlaba. 

Jika kamu menggunakan Google Workplace hanya untuk pemakaian pribadi dan belum mencapai limit penyimpanan 15 GB, maka penggunaan SaaS ini tidak memerlukan biaya atau gratis.

Manfaat Google Office Suite

Setelah mengetahui apa itu Google Office Suite Kamu mungkin penasaran apa saja manfaat yang dapat kamu peroleh dari penggunaan aplikasi SaaS satu ini. Berikut adalah manfaat dari Google Office Suite:

  • Meningkatkan produktivitas dan skalabilitas,
  • Mengefisienkan waktu pengerjaan karena dapat dilakukan bersama secara real-time,
  • Tidak takut file hilang karena langsung otomatis tersimpan dalam Google Drive,
  • Dapat diakses dengan mudah melalui perangkat apa saja,
  • Bisa terintegrasi dengan fitur Google Suite lainnya.

Baca Juga: Apa itu Tes Kerja Excel? Ini Contoh Soal dan Jawabannya!

Kegunaan Google Office Suite

Berikut beberapa kegunaan utama dari Google Office Suite yang dapat membantu meningkatkan produktivitas, efisiensi, dan keamanan dalam bekerja:

1. Bekerja Secara Berkolaborasi

Google Office Suite memungkinkan pengguna untuk melakukan pekerjaan bersama orang lain secara real-time dalam satu dokumen, spreadsheet, atau presentasi. Selain itu, dilengkapi juga dengan fitur komentar, revisi, dan riwayat perubahan untuk membantu tim saling berkomunikasi.

2. Akses Mudah dengan Cloud-based Technology

Semua dokumen kerja yang dibuat akan otomatis tersimpan di Google Drive, sehingga mudah diakses dimana saja, kapan saja, dan dari berbagai perangkat tanpa harus menginstal aplikasi.

3. Mudah Digunakan 

Google Office Suite didesain dengan sederhana dan intuitif, sehingga siapa saja dapat dengan mudah memahami dan menggunakannya tanpa memerlukan pelatihan khusus.

4. Dapat Dikostumisasi

Google Suite menyediakan berbagai pengaturan yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan bisnis termasuk email dengan nama domain khusus, kontrol akses, dan integrasi dengan aplikasi lainnya.

5. Keamanan Terjaga

Google Suite juga telah dilengkapi dengan berbagai fitur keamanan seperti enkripsi data, autentikasi dua langkah, pembatasan akses, dan kontrol administratif untuk melindungi privasi pengguna.

Jenis Google Office Suite

Google Suite mencakup banyak jenis layanan dan aplikasi yang dirancang untuk memenuhi berbagai kebutuhan produktivitas dan kolaborasi, baik untuk individu, tim, maupun organisasi. Beberapa layanan yang termasuk dalam Google Suite, di antaranya:

1. Gmail

Google office suite adalah

(Sumber: Workspace.google.com)

Gmail merupakan layanan email berbasis web yang dikembangkan oleh Google. Gmail menawarkan berbagai fitur pengelolaan email seperti penyaringan spam, pencarian, pelabelan email, dan pengiriman email terjadwal.

2. Google Drive

Selanjutnya, Google Drive merupakan produk SaaS yang digunakan untuk penyimpanan file, dokumen, foto, dan video berbasis cloud. Gdrive juga terhubung dengan fitur Google Workspace yang lain seperti Docs, Sheet, Slide, dan lainnya.

3. Google Docs

Google office suite adalah

(Sumber: Workspace.google.com)

Google Docs merupakan aplikasi pengolahan kata dan dokumen seperti MS Word. Kamu dapat membuat, mengedit, dan berbagi dokumen secara real-time menggunakan Google Docs.

4. Google Sheet

Jenis layanan Google Workspace lainnya yaitu Google Sheet yang merupakan aplikasi pengolahan data online untuk membuat, mengedit, membuat grafik, menghitung, dan berbagi lembar kerja secara real-time.

5. Google Slide

Gslide merupakan aplikasi SaaS yang digunakan untuk membuat, mengedit, bahan presentasi layaknya MS Power Point yang dapat diakses secara online.

6. Google Meet

Google office suite adalah

(Sumber: Workspace.google.com)

Google Meet merupakan layanan online untuk melakukan pertemuan virtual melalui konferensi video. Gmeet juga menyediakan fitur berbagi layar, komentar, reaction, dan breakout room untuk berdiskusi secara online.

7. Google Calendar

Sesuai namanya, Google Calendar merupakan aplikasi online yang digunakan untuk mengakses kalender secara online. Google Calendar juga dapat memudahkan kamu untuk mengatur jadwal, rapat, acara, dan rutinitas harian.

8. Google Chat

Selanjutnya, Google Chat merupakan tempat berkomunikasi via online gratis yang dapat digunakan untuk membagikan pesan, file, gambar, video, secara real time.

9. Google Form

Google office suite adalah

(Sumber: Workspace.google.com)

Google Form merupakan layanan yang digunakan untuk membuat formulir online. Melalui Gform, kamu dapat kustomisasi form yang akan kamu buat sesuai dengan keinginan dan membagikannya melalui link.

10. Google Keep

Google Keep merupakan aplikasi yang digunakan untuk membuat catatan atau pengingat. Kamu dapat mengaksesnya melalui berbagai perangkat secara online.

11. Google Sites

Terakhir, Google Sites adalah platform yang digunakan untuk membuat dan menerbitkan situs web tanpa harus memiliki keahlian pemrograman yang rumit.

Baca Juga: Kenali Apa Itu Google One, Fitur-Fitur, dan Paketan yang Ada

Demikian penjelasan tentang Google Office Suite, manfaat, kegunaan, dan jenis-jenisnya. Google Office memiliki peran yang sangat penting untuk memudahkan dan mengefisienkan pekerjaan khususnya bidang administratif. 

Apakah kamu tertarik bekerja menjadi seorang admin? Yuk mulai jelajahi ribuan lowongan pekerjaan terlengkap dan terbaru hanya di Dealls! #1 Job Portal Indonesia. 

Kamu juga dapat memanfaatkan fitur Career Mentoring 1-on-1 bersama para ahli di bidangnya, 100% GRATIS!

Sumber

What is Google Workspace and Why Do People Love it?

Google Workspace vs. G Suite: Demystifying Google Workspace

Tips Pengembangan Karir
Bagikan

Lamar ke Lowongan Kerja Terbaru Setiap Harinya