Apa Beda Trading dan Investasi? Mana yang Lebih Untung?

Ingin tahu perbedaan trading dan investasi? Bagaimana risiko dan keuntungannya? Simak penjelasan lengkapnya di sini!

Dealls
Ditulis oleh
Dealls January 30, 2025

Trading dan investasi adalah dua cara populer untuk meraih keuntungan di pasar keuangan. Meskipun terlihat mirip, keduanya memiliki perbedaan yang cukup menonjol, mulai dari tingkat risiko, jangka waktu, hingga strategi yang digunakan.

Apakah kamu sedang mempertimbangkan untuk mencoba salah satunya? Yuk, simak artikel berikut ini untuk pelajari beda trading dan investasi lebih lanjut!

Apa Beda Trading dan Investasi?

beda trading dan investasi

Dibandingkan hanya menyimpan dana di tabungan, lebih baik kamu memanfaatkannya untuk menghasilkan keuntungan melalui trading dan investasi. 

Meskipun dunia saham sering mengalami fluktuasi, tak ada salahnya untuk mempelajari dan mencoba berinvestasi. Dengan pengetahuan dan strategi yang tepat, kamu bisa meraih keuntungan yang lebih maksimal.

Apa yang dimaksud investasi? Investasi adalah proses dimana kamu membeli dan menanam aset yang biasanya berupa saham dari perusahaan ataupun individu dalam jangka waktu tertentu. Tujuan dari penanaman aset pada investasi ini adalah untuk mendapatkan profit atau keuntungan.

Dalam investasi, jangka waktu penanaman modal sangat bervariasi dapat berjangka pendek ataupun berjangka panjang tergantung dengan kebutuhan dan keinginan.

Apa yang dimaksud trading? Trading mengacu pada aktivitas jual beli saham atau sekuritas dalam jangka waktu yang singkat dapat berupa hitungan hari atau minggu. Tujuan utama dari trading tentunya menghasilkan keuntungan dalam waktu singkat.

Contohnya seorang investor kemungkinan mendapatkan profit sebesar 15-20% dalam setahun, sedangkan seorang trader dapat memperolehnya dalam jangka satu bulan. Namun, perlu dipertimbangkan bahwa trading dapat melibatkan risiko yang jauh lebih besar.

Apa itu trader investasi? Trader investasi adalah seseorang yang terlibat dalam kegiatan trading untuk mendapatkan keuntungan dari pergerakan harga aset di pasar keuangan. Terdapat tiga tipe trader yang umum yaitu day trader, swing trader, dan scalper.

Baik investasi atau trading, keduanya berpotensi besar mendapatkan keuntungan, namun dengan pendekatan yang berbeda. Sehingga singkatnya perbedaan investasi dan trading adalah investasi lebih menekankan pada penanaman aset jangka panjang, sedangkan trading melibatkan aktivitas jual beli aset dalam waktu singkat untuk memperoleh keuntungan sebesar-besarnya.

Untuk penjelasan lebih lanjut, berikut perbedaan trading dan investasi saham dalam berbagai aspek:

Tingkat Risiko

Investasi

Risiko dalam investasi cenderung lebih kecil karena saham dipegang untuk jangka panjang. Periode waktu yang panjang memungkinkan investasi melewati berbagai fluktuasi pasar, sehingga dampaknya tidak terlalu signifikan bagi investor.

Trading

Sebaliknya, risiko dalam trading jauh lebih besar dibandingkan investasi. Hal ini disebabkan oleh penggunaan leverage (dana pinjaman) oleh trader, yang sangat memengaruhi modal yang diinvestasikan. 

Jika fluktuasi pasar bergerak ke arah yang berlawanan, trader dapat mengalami kerugian besar, terutama jika tidak menerapkan strategi pengelolaan risiko seperti stop-loss order.

Periode Investasi

Investasi 

Periode investasi biasanya bersifat jangka panjang, jika diibaratkan, maka mirip seperti berlari maraton di mana kesabaran sangat diperlukan untuk mencapai target. Investor dapat mempertahankan investasinya bahkan selama beberapa dekade dan menghadapi berbagai fase volatilitas di market.

Trading

Di sisi lain, trading biasanya memiliki jangka yang pendek dan memanfaatkan peluang perubahan harga yang terjadi secara berkala. Seorang trader biasanya pandai membaca situasi market, di mana ketika harga saham naik maka mereka akan menjual, sedangkan jika harganya turun maka mereka akan membeli.

Capital Growth

Investasi

Investasi melibatkan pertumbuhan modal (capital growth) secara bertahap dan perlahan dengan mempertahankan aset dalam jangka panjang. Investor akan menanamkan modal seiring berjalannya waktu dan menikmati hasilnya setelah beberapa tahun.

Trading

Berbeda dengan investasi, trading memang memfokuskan pada menghasilkan keuntungan dengan cepat. Trader secara aktif akan menanam modal secara terus menerus dan mencari peluang yang tepat agar mendapat keuntungan yang maksimal.

Effort yang Dibutuhkan

Investasi

Seorang investor biasanya tidak membutuhkan banyak effort untuk mengelola investasinya karena sifatnya yang berlangsung dalam jangka panjang. Namun, penting halnya untuk melakukan riset terlebih dahulu untuk mendapatkan mitra perusahaan yang menguntungkan dan berkelanjutan.

Trading

Berbeda dengan investasi, trading membutuhkan effort yang jauh lebih besar. Seorang trader perlu melakukan analisis pasar secara menyeluruh sebelum mengambil keputusan transaksi. Selain itu, trader harus cermat menghindari kerugian dengan mengidentifikasi pola pergerakan harga saham

Strategi Analisis yang Digunakan 

Investasi

Strategi analisis yang dilakukan oleh investor biasanya berupa analisis fundamental yang mencakup pemeriksaan keuangan perusahaan serta potensi perusahaan untuk tumbuh seiring berjalannya waktu. 

Trading 

Di sisi lain, trading membutuhkan analisis teknikal yang lebih mendalam. Trader memeriksa grafik pergerakan harga, mengidentifikasi pola saham, menggunakan indikator teknis, dan memantau sentimen pasar harian untuk menentukan waktu terbaik dalam membeli atau menjual aset.

Beberapa alat analisis teknikal yang digunakan oleh trader untuk mengevaluasi pergerakan saham yaitu Stochastic OscillatorsMoving AveragesRSI, dan MACD.

Tipe-Tipe Investasi

Terdapat beberapa tipe investasi yang dapat dilakukan oleh seorang investor. Penting halnya mengetahui kategorinya dan memilih yang paling sesuai dengan tujuan finansialmu. Berikut beberapa tipe investasi yang umum:

1. Investasi Aktif

Tipe yang pertama adalah investasi aktif, di mana pengelola dana profesional di dunia finansial membantu mengelola dana investor atas nama mereka. 

Pengelola dana ini biasanya mengenakan biaya yang cukup tinggi karena mereka secara aktif memantau dan mengelola investasi demi hasil yang maksimal.

2. Investasi Pasif

Investasi pasif dilakukan oleh investor yang lebih memilih untuk mengelola dana mereka sendiri tanpa melibatkan pihak lain. Karena itu, biaya investasi ini lebih rendah karena tidak ada biaya untuk jasa pengelolaan atau ahli.

3. Investasi Nilai (Value Investing)

Tipe selanjutnya yaitu investasi nilai, merupakan investasi di mana investor memilih untuk bekerjasama dengan perusahaan yang sudah mapan dan memiliki kinerja yang terbukti baik. Pendekatan ini cocok bagi mereka yang ingin menghindari risiko tinggi dan lebih mengutamakan stabilitas.

4. Investasi Pertumbuhan (Growth Investing)

Tipe yang terakhir yaitu investasi pertumbuhan, merupakan tipe investasi yang fokus pada perusahaan dengan tingkat pertumbuhan tinggi dan potensi keuntungan besar. 

Namun, investasi ini cenderung lebih berisiko sehingga memerlukan perhitungan dan analisis yang matang sebelum memutuskan untuk berinvestasi.

Tipe-Tipe Trading

Seperti investasi, trading juga memiliki berbagai tipe yang dapat dipilih sesuai dengan tujuan dan strategi yang diinginkan. Berikut beberapa tipe trading yang umum dipraktikkan:

1. Day Trading

Tipe trading satu ini jangka waktunya sangat singkat, kamu dapat membeli dan menjual saham dalam hari yang sama sehingga disebut sebagai day trading.

2. Futures and Options trading

Futures and options trading atau biasa juga disebut trading derivatif. Tipe trading ini nilainya bergantung pada harga aset dasar, trader berspekulasi pada harga kontrak-kontrak ini dan meraih keuntungan dari fluktuasi harga.

3. Delivery Trading

Delivery trading dapat dikenal juga sebagai investasi, di mana trader membeli saham, menyimpannya selama periode yang diinginkan, dan menjualnya ketika dirasa menguntungkan.

Perbedaan utama antara delivery dan bentuk trading lainnya adalah bahwa tidak ada leverage yang digunakan, tidak ada short selling, dan posisi bisa berlangsung selama bertahun-tahun.

4. Swing Trading

Swing trader adalah jenis trading dimana seorang trader akan mengambil posisi saham yang diinginkan dan bertahan biasanya selama beberapa minggu.

5. Scalp Trading

Tipe trading satu ini melibatkan leverage tinggi, di mana seorang trader bertujuan untuk mendapatkan keuntungan bahkan dengan perubahan harga yang sangat kecil.

Baca juga: 12 Rekomendasi Sekuritas Saham Terbaik untuk Investasi kamu

Mana yang Lebih Untung Trading atau Investasi?

Setelah memahami perbedaan antara investasi dan trading, pertanyaan yang muncul adalah, mana yang lebih menguntungkan? Jawabannya bisa berbeda-beda, tergantung pada kondisi dan keahlian masing-masing individu. 

Baik investasi maupun trading memiliki potensi keuntungan, meskipun dengan strategi yang berbeda. Jika kamu sudah ahli dalam trading dan paham cara mengelolanya dengan baik, maka trading bisa jadi pilihan yang lebih menguntungkan untukmu. 

Namun, perlu diingat bahwa risiko dalam trading cukup tinggi. Jika kamu siap menghadapi risiko tersebut, trading bisa menjadi opsi yang tepat. Di sisi lain, jika kamu mencari investasi yang lebih stabil dengan risiko yang lebih rendah, maka investasi jangka panjang mungkin lebih cocok untukmu.

Apakah Trading Lebih Sulit Dari Investasi?

Trading memang sering dianggap lebih sulit dibandingkan dengan investasi, hal ini karena memerlukan analisis yang lebih mendalam dan pembuatan keputusan yang cepat. Selain itu, kamu juga perlu mempertimbangkan risiko yang mungkin terjadi, mengingat fluktuasi harga yang cepat dan perubahan pasar yang tidak dapat diprediksi.

Lantas, apakah trading bisa untung besar? Jawabannya adalah iya, jika kamu telah menguasai strategi yang tepat, memahami analisis teknikal dengan baik, serta memiliki disiplin dalam mengelola risiko.  

Baca Juga: Kenali 10 Pertanyaan Tentang Investasi Beserta Jawabannya

Dengan mengevaluasi berbagai aspek seperti risiko, jangka waktu, capital growth, dan strategi analisis, kamu bisa mempertimbangkan antara trading dan investasi yang paling cocok dengan kebutuhanmu.

Ingin mencari tahu lebih lanjut tentang dunia finansial dan menjelajah peluang karier di bidang keuangan? Kini, mencari lowongan pekerjaan tak lagi sulit, temukan ratusan lowongan pekerjaan dari berbagai industri hanya dengan satu platform praktis di Dealls #1 Job Portal Indonesia.

Yuk, mulai perjalananmu untuk mencapai karir impian dengan Dealls!

 

Sumber

Investing vs. Trading: What's the Difference?

Difference between Trading and Investing

Tips Pengembangan Karir
Bagikan

Lamar ke Lowongan Kerja Terbaru Setiap Harinya