Hari Kartini adalah momen penting untuk memperingati jasa R.A. Kartini dalam memperjuangkan hak perempuan, terutama dalam bidang pendidikan juga peran sosial.
Selain mengenang jasa-jasa beliau, perayaan Hari Kartini di kantor juga bisa menjadi kesempatan untuk membangun budaya kerja yang inklusif dan mendukung kesetaraan gender, lho.
Dalam artikel ini, Dealls membagikan berbagai ide acara Hari Kartini yang bisa kamu selenggarakan di kantor, lengkap dengan tips untuk memastikan acara tersebut berjalan dengan sukses.
Yuk, simak berbagai ide kreatif yang bisa memeriahkan perayaan Hari Kartini di kantormu!
Pentingnya Merayakan Hari Kartini di Kantor
Merayakan acara Hari Kartini di kantor bukan sekadar mengenang jasa R.A. Kartini sebagai pahlawan nasional, tetapi juga menjadi wujud nyata dukungan perusahaan terhadap kesetaraan gender dan inklusivitas di tempat kerja.
Akan tetapi, mungkin kamu bertanya, mengapa kesetaraan gender dan inklusivitas penting, terutama di lingkungan kerja?
Dalam dunia kerja, kesetaraan gender bukan hanya soal keadilan, tetapi juga soal produktivitas dan kinerja bisnis, lho.
Studi McKinsey tahun 2019 menunjukkan perusahaan dengan tingkat keberagaman gender yang tinggi di level eksekutif memiliki peluang 25% lebih besar untuk meraih keuntungan.
Sebab, keberagaman ini mendorong perspektif yang lebih luas, inovasi lebih tinggi, dan keputusan yang lebih tepat sasaran karena mencerminkan keragaman customer dan market.
Jadi, mengapa merayakan Hari Kartini di kantor itu penting? Berikut beberapa alasannya:
- Menegaskan komitmen perusahaan terhadap nilai-nilai kesetaraan dan inklusi untuk membangun budaya kerja yang sehat dan adil bagi semua karyawan.
- Memberikan ruang apresiasi terhadap kontribusi perempuan di tempat kerja, baik dalam bentuk penghargaan, diskusi, atau kegiatan inspiratif.
- Mendorong edukasi tentang isu gender dan kesetaraan.
- Meningkatkan semangat kolaborasi dan kebersamaan antar karyawan.
- Menjadi langkah awal untuk membangun kebijakan inklusif yang lebih nyata, seperti mendukung cuti melahirkan yang adil, fleksibilitas kerja, atau program mentoring untuk karyawan perempuan.
Merayakan Hari Kartini bukan hanya seremonial tahunan, tetapi juga bagian dari membentuk budaya kerja yang lebih adil, inklusif, dan memberdayakan.
Tentunya, ketika semua orang punya kesempatan yang sama untuk berkembang, perusahaan pun akan tumbuh lebih kuat.
Ide Acara Perayaan Hari Kartini 2025 di Kantor
Lantas, kegiatan apa saja yang dilakukan saat Hari Kartini?
Berikut 15 ide acara perayaan Hari Kartini 2025 di kantor yang seru, bermakna, dan pastinya relevan untuk meningkatkan semangat emansipasi di lingkungan kerja:
1. Talkshow atau Seminar Inspiratif
Apa yang bisa kita lakukan untuk memperingati Hari Kartini?
Acara pertama yang bisa kamu inisiasi adalah mengadakan talkshow atau seminar dalam rangka Hari Kartini.
Acara ini dapat menghadirkan narasumber dari kalangan internal perusahaan maupun tokoh perempuan eksternal, seperti profesional, akademisi, aktivis, atau pelaku usaha.
Tujuannya adalah untuk:
- Memberikan inspirasi melalui kisah nyata perjuangan dan keberhasilan perempuan.
- Meningkatkan kesadaran seluruh karyawan terhadap pentingnya kesetaraan gender di lingkungan kerja.
- Mendorong terciptanya budaya perusahaan yang inklusif dan mendukung keberagaman.
Lalu, apa saja sebaiknya tema talkshow Hari Kartini yang diangkat? Kamu bisa mengangkat topik seputar:
- Perempuan di pucuk kepemimpinan
- Karier vs keluarga: haruskah perempuan memilih?
- Perempuan dan peluang di era digital
- Kesetaraan gender di dunia kerja: siapa bertanggung jawab?
- Menghidupkan semangat Kartini di dunia modern
Dalam pelaksanaannya, jangan lupa untuk menyediakan waktu diskusi atau sesi tanya jawab agar acara lebih interaktif, ya!
2. “Break the Bias” Wall

Apa itu break the bias wall? Acara ini bersifat aksi simbolik yang bertujuan meningkatkan kesadaran akan stereotip gender di lingkungan kantor.
Dalam kegiatan ini, nantinya karyawan akan diminta untuk menulis stereotype gender yang pernah mereka alami atau lihat dalam sticky note.
Kemudian, karyawan dapat menempelkannya di sebuah papan (yang bisa kita sebut sebagai bias wall).
Namun, tidak hanya sekadar menempelkan, langkah selanjutnya adalah merobek atau menutupinya dengan pesan positif yang mendukung kesetaraan dan pemberdayaan perempuan.
Misalnya, mengganti stereotip “Kodrat perempuan adalah di dapur dan mengurus rumah tangga” dengan kalimat seperti "Perempuan bisa jadi pemimpin," atau "Laki-laki juga bisa berbagi tugas domestik di rumah."
Dengan demikian, “Break the Bias” Wall menjadi cara yang interaktif untuk mengingatkan kita tentang pentingnya memerangi bias gender, baik di tempat kerja maupun dalam kehidupan sehari-hari.
3. Pameran Foto atau Profil “Kartini Masa Kini”
Selanjutnya, kamu bisa merayakan semangat Hari Kartini dengan menghadirkan pameran foto atau profil karyawan perempuan yang berprestasi dan inspiratif di lingkungan kantor.
Acara ini bisa menjadi bentuk apresiasi sekaligus motivasi bagi seluruh karyawan, khususnya perempuan.
Pameran ini dapat menampilkan:
- Foto karyawan perempuan dari berbagai divisi.
- Kutipan inspiratif tentang semangat kerja, kepemimpinan, atau keseimbangan hidup.
- Cerita singkat tentang pencapaian, tantangan, atau kontribusi mereka di tempat kerja.
Pameran ini bisa ditampilkan dengan dipasang di area umum seperti lobi, pantry, ruang istirahat atau bisa juga dibagikan secara digital melalui email internal, newsletter perusahaan, atau media sosial resmi kantor.
4. Fashion Show
Fashion show pun bisa menjadi perayaan Hari Kartini di kantor, lho.
Kegiatan ini bukan sekadar menampilkan busana, tetapi juga menjadi ruang untuk memperkenalkan keindahan budaya Indonesia.
Karyawan, baik laki-laki ataupun perempuan, dapat mengenakan pakaian adat dari berbagai daerah di Indonesia.
Agar lebih berdampak, kamu bisa meminta karyawan menyerahkan narasi singkat tentang makna pakaian yang dikenakan.
5. Workshop Pengembangan Diri
Tak hanya itu, workshop pengembangan diri bisa dijadikan sebagai kegiatan menyambut Hari Kartini.
Topik yang diangkat dapat disesuaikan dengan kebutuhan, seperti:
- Public speaking untuk membangun rasa percaya diri saat berbicara di depan umum
- Personal branding untuk membentuk citra profesional yang kuat, atau
- Perencanaan keuangan (financial planning) agar lebih mandiri secara finansial.
Ajak juga karyawan laki-laki untuk ikut serta, agar tercipta pemahaman dan dukungan bersama terhadap pentingnya pemberdayaan perempuan di tempat kerja.
6. Bedah Buku
Selain workshop, menyelenggarakan bedah buku bisa menjadi cara yang menarik untuk perayaan Hari Kartini di kantor.
Salah satu pilihan buku yang dapat dibahas adalah Habis Gelap Terbitlah Terang karya R.A. Kartini.
Selain buku Kartini, kamu juga bisa memilih buku lain yang relevan dengan tema kesetaraan gender, pemberdayaan perempuan, atau kepemimpinan perempuan di dunia modern, seperti Kartini: Dari Masa ke Masa.
Kabar baiknya, bedah buku ini bisa dilakukan secara hybrid (gabungan offline dan online) atau sepenuhnya online, untuk memudahkan partisipasi seluruh karyawan, baik di kantor maupun yang bekerja remote.
7. Aksi Sosial atau Donasi
Apa yang bisa kita lakukan untuk memperingati Hari Kartini? Merayakan Hari Kartini di kantor juga bisa dilakukan dengan helatan aksi sosial, lho.
Salah satunya adalah dengan mengumpulkan dana atau barang untuk disumbangkan ke yayasan yang fokus pada pendidikan perempuan atau mendukung komunitas perempuan marginal.
Aksi ini dapat dilakukan dengan cara:
- Penggalangan dana
- Donasi barang
- Kerja sama dengan lembaga
Selain membantu masyarakat, aksi sosial ini juga akan memperluas dampak positif perusahaan dalam mendukung pemberdayaan perempuan serta menunjukkan kepedulian terhadap isu sosial yang penting.
Baca juga: Apa Itu Outing Kantor? Ini Manfaat dan Ide Kegiatannya!
8. Kuis Kartini

Perayaan hari kartini di kantor lainnya adalah dengan menyelenggarakan kuis atau trivia bertema Hari Kartini.
Acara ini bisa dikemas dalam bentuk games yang dilakukan secara offline (misalnya di sela-sela jam istirahat kantor) maupun online menggunakan platform, seperti Kahoot, Google Form, atau Quizizz.
Agar lebih menarik, kuis dapat dilengkapi dengan sistem skor, leaderboard, dan hadiah kecil untuk pemenang.
Selain menambah semangat kompetisi, kuis ini juga membantu meningkatkan pemahaman karyawan terhadap pentingnya peran perempuan dalam dunia profesional.
9. Dekorasi dan Photo Booth
Kegiatan menyambut Hari Kartini bisa dimulai dari dekorasi yang tematik dan menarik.
Hiasi area kerja dengan tema perayaan Hari Kartini, seperti kain batik, hiasan bunga, kutipan inspiratif dari tokoh perempuan, serta ornamen budaya Nusantara.
Agar lebih interaktif, sediakan juga photo booth tematik dengan properti, seperti selendang, kebaya, blangkon, atau papan kutipan.
Spot foto ini bisa menjadi tempat karyawan mengabadikan momen bersama rekan kerja dan membagikannya di media sosial, sekaligus meningkatkan engagement internal perusahaan.
Sebagai tambahan, kamu juga bisa menempelkan profil singkat tokoh Kartini dan perempuan inspiratif di dinding atau sudut-sudut kantor.
Selain itu, kamu bisa pula mengadakan kontes foto terbaik untuk menambah keseruan.
10. Penghargaan “Kartini of the Month”
Memberikan apresiasi kepada karyawan perempuan adalah cara konkret untuk memperingati semangat Kartini di lingkungan kerja.
Melalui program “Kartini of the Month”, perusahaan dapat memberikan penghargaan kepada sosok perempuan inspiratif di kantor yang menunjukkan dedikasi tinggi, kontribusi, atau semangat kepemimpinan yang positif.
Kriteria penilaian bisa meliputi:
- Etos kerja dan profesionalisme
- Peran aktif dalam tim atau proyek tertentu
- Inisiatif dan inovasi yang berdampak
- Dukungan terhadap sesama rekan kerja, termasuk mentoring dan kolaborasi lintas tim
Penghargaan ini bisa diberikan dalam bentuk sertifikat atau plakat penghargaan, hadiah simbolis (voucher, merchandise), ataupun melalui pengumuman resmi melalui email kantor atau town hall meeting.
Dengan penghargaan ini, perusahaan tidak hanya memberikan pengakuan yang layak, tetapi juga mendorong budaya kerja yang inklusif, suportif, dan menghargai kontribusi karyawan perempuan di segala lini.
11. Kolaborasi dengan UMKM
Menggandeng UMKM milik perempuan bisa menjadi bentuk dukungan nyata terhadap pemberdayaan ekonomi perempuan, lho.
Perusahaan dapat mengundang pelaku usaha perempuan, khususnya dari komunitas usaha lokal, untuk membuka booth di area kantor.
Produk yang dijual bisa beragam, seperti makanan rumahan, kerajinan tangan, pakaian, hingga produk kecantikan.
Manfaat dari kegiatan ini antara lain:
- Memberi ruang promosi dan peluang pemasukan bagi pelaku UMKM perempuan.
- Membuka kesempatan kolaborasi jangka panjang antara perusahaan dan UMKM lokal.
- Meningkatkan kesadaran karyawan terhadap pentingnya mendukung usaha perempuan.
- Menciptakan suasana kantor yang hidup dan mempererat hubungan antarpegawai.
Kegiatan ini juga bisa dikemas dalam bentuk mini bazar bertema Hari Kartini, lengkap dengan dekorasi dan informasi profil singkat dari tiap UMKM yang berpartisipasi.
12. Kelas Kreatif
Kelas kreatif bisa menjadi salah satu kegiatan menarik untuk merayakan Hari Kartini di kantor.
Selain memberikan suasana yang rileks, kegiatan ini juga mendorong ekspresi diri, kerja sama, dan refleksi terhadap makna kelembutan serta kekuatan perempuan.
Beberapa ide kelas kreatif yang bisa dipilih:
- Workshop membatik
- Merangkai bunga
- Membuat bros atau aksesori tradisional
Kegiatan ini bisa dilakukan secara individu maupun berkelompok, tergantung konsep acara.
Hasil kreasi juga bisa dipajang di kantor atau dibagikan melalui media internal perusahaan untuk memeriahkan perayaan Kartini.
13. One Day Women Lead
“One Day Women Lead” adalah inisiatif simbolis yang bisa memberi dampak besar dalam mendorong kesetaraan perempuan di tempat kerja, lho.
Dalam kegiatan ini, karyawan perempuan di level junior atau mid-level diberi kesempatan untuk mengambil peran kepemimpinan selama satu hari.
Misalnya, sebagai team lead, supervisor, atau bahkan kepala divisi, dengan didampingi oleh mentor dari posisi yang sama.
Tujuannya tidak hanya memberikan pengalaman langsung tentang kepemimpinan, tetapi juga:
- Membangun kepercayaan diri perempuan dalam mengambil peran strategis.
- Menunjukkan bahwa perusahaan memberi ruang tumbuh yang setara untuk semua gender.
- Memperkuat budaya mentorship dan kolaborasi antarkaryawan.
Agar lebih berdampak, kegiatan ini dapat ditutup dengan sesi refleksi bersama, di mana peserta membagikan insight, tantangan, dan hal-hal yang mereka pelajari selama “memimpin” dalam satu hari.
14. Nonton Bareng (Nobar)
Mengadakan kegiatan nonton bareng (nobar) film bertema perempuan bisa menjadi kegiatan menyambut Hari Kartini di kantor yang menyenangkan.
Pilih film atau dokumenter yang menampilkan kisah inspiratif tentang perjuangan, keberanian, dan peran perempuan dalam masyarakat.
Beberapa rekomendasi film Indonesia yang relevan:
- Kartini (2017), kisah perjuangan R.A. Kartini dalam memperjuangkan hak perempuan di masa kolonial.
- Athirah, film tentang ibu dari Jusuf Kalla yang tetap tangguh dalam menghadapi tantangan sebagai perempuan Bugis.
- Tjoet Nja’ Dhien, perempuan pejuang dari Aceh yang memimpin perlawanan terhadap kolonialisme Belanda.
Setelah film selesai, lanjutkan dengan diskusi ringan agar karyawan bisa membagikan pandangan, refleksi, dan nilai-nilai yang mereka ambil dari film tersebut.
Diskusi ini bisa dilakukan secara santai agar semua karyawan, baik perempuan maupun laki-laki, merasa nyaman untuk terlibat.
Kegiatan ini juga dapat digelar secara hybrid untuk menjangkau seluruh tim, termasuk yang bekerja secara remote.
15. Menulis Surat untuk Kartini

Kegiatan ini bisa menjadi cara sederhana, tetapi penuh makna untuk perayaan Hari Kartini di kantor.
Ajak karyawan menulis surat terbuka yang ditujukan kepada R.A. Kartini. Isi surat bisa berupa refleksi pribadi, harapan untuk perempuan Indonesia di masa kini dan mendatang, atau pandangan mereka terhadap perjuangan kesetaraan gender di lingkungan kerja.
Surat-surat yang terkumpul bisa dimanfaatkan dengan beberapa cara:
- Dipajang di area kantor, misalnya di dinding khusus "Tribute to Kartini".
- Dibagikan melalui email perusahaan atau newsletter internal.
- Dijadikan konten media sosial perusahaan, sebagai bentuk apresiasi terhadap pemikiran dan dukungan karyawan terhadap kesetaraan gender.
Tips Merayakan Hari Kartini di Kantor
Berikut beberapa tips merayakan Hari Kartini di kantor agar acara lebih bermakna, inklusif, dan menyenangkan:
1. Tentukan Acara yang Relevan
Tentunya, kamu mesti menyesuaikan acara dengan anggaran perusahaan.
Lebih lanjut lagi, agar lebih melibatkan karyawan, kamu bisa melakukan voting untuk memilih kegiatan yang paling sesuai dan tidak memberatkan.
2. Libatkan Semua Pihak di Kantor
Merayakan Hari Kartini bukan hanya untuk karyawan perempuan, tetapi juga untuk seluruh karyawan, termasuk laki-laki.
Libatkan mereka dalam acara, diskusi, atau kegiatan yang menekankan pentingnya kolaborasi dalam kesetaraan gender.
Ini juga menunjukkan bahwa perusahaan mendukung inklusivitas bagi semua orang, tidak peduli gender.
3. Pilih Acara yang Memiliki Dampak Positif
Pilih acara yang tidak hanya menghibur, tetapi juga berdampak positif bagi karyawan dan perusahaan.
Misalnya, talkshow tentang kepemimpinan perempuan, bedah buku tentang perjuangan perempuan, atau diskusi tentang kesetaraan.
Pastikan acara juga memberikan ruang untuk interaksi, seperti sesi tanya jawab atau diskusi agar karyawan merasa terlibat.
4. Manfaatkan Media Internal untuk Promosi
Gunakan media internal, seperti email, grup WhatsApp, atau Slack untuk menyebarkan informasi tentang acara, agar seluruh karyawan tahu dan bisa ikut berpartisipasi.
Jangan lupa untuk mendokumentasikan momen-momen penting dari acara dan membagikannya di platform internal maupun sosial media perusahaan.
Ini membantu memperkuat kesan positif tentang komitmen perusahaan terhadap keberagaman dan inklusivitas.
5. Berikan Penghargaan atau Apresiasi
Terakhir, tutup perayaan dengan memberikan penghargaan atau apresiasi kepada karyawan perempuan yang berprestasi atau menunjukkan dedikasi luar biasa dalam pekerjaan mereka.
Misalnya, dengan memberikan penghargaan “Karyawan Terbaik" atau bentuk penghargaan lainnya.
Ini tidak hanya memberi motivasi, tetapi juga menunjukkan perusahaan menghargai kontribusi perempuan dalam dunia kerja.
Baca Juga: 13 Ide Lomba Hari Kartini 2025 di Kantor yang Menarik & Seru!
Demikian beberapa ide acara Hari Kartini di kantor yang bisa kamu coba beserta tips untuk pelaksanaannya.
Merayakan Hari Kartini bukan hanya soal mengenang jasa R.A. Kartini, tetapi juga momen untuk memperkuat budaya kerja inklusif dan mendukung pemberdayaan perempuan.
Namun, setelah perayaan selesai, ingatlah bahwa kebutuhan rekrutmen tetap harus terus berjalan.
Jika kamu sedang mencari kandidat yang sesuai dengan nilai-nilai perusahaan, seperti kesetaraan, kreativitas, atau semangat kolaborasi, Dealls bisa jadi pilihan tepat untuk menemukan kandidat terbaik.
Dengan fitur AI Talent Matching, kamu bisa menemukan calon karyawan yang tepat secara cepat dan efisien.
Jadi, yuk mulai langkah baru untuk memperkuat tim dengan rekrutmen yang lebih solid. Pasang lowongan kerja gratis sekarang di Dealls!