Surabaya adalah salah satu kota metropolitan di Indonesia yang menawarkan banyak peluang bagi mahasiswa dan para profesional yang ingin meniti karier.
Dengan berbagai universitas ternama, pusat bisnis yang berkembang pesat, serta fasilitas kota yang lengkap, Surabaya menjadi destinasi menarik untuk menetap.
Namun, sebelum memutuskan untuk merantau ke sini, penting halnya untuk mengetahui estimasi biaya hidup yang perlu dikeluarkan setiap bulannya.
Baca artikel ini hingga akhir untuk mengetahui perkiraan biaya hidup di Surabaya, mulai dari tempat tinggal, makan, transportasi, hingga kebutuhan lainnya!
Apakah Biaya Hidup di Surabaya Mahal?
Jika kamu bertanya apakah biaya hidup di Kota Surabaya itu mahal atau tidak? Maka, jawabannya adalah relatif. Besaran biaya hidup tergolong mahal atau murah itu bergantung pada gaya hidup masing-masing individu dan pendapatan yang dimiliki.
Faktor seperti kebutuhan dasar, pola konsumsi, dan jenis pekerjaan sangat mempengaruhi seberapa besar pengeluaran seseorang atau rumah tangga di kota ini.
Berdasarkan data hasil Survei Biaya Hidup (SBH) yang dilakukan oleh Badan Pusat Statistik (BPS) tahun 2022, Surabaya masuk ke dalam top 5 wilayah yang rata-rata biaya hidup rumah tangganya tinggi.
Kota surabaya menduduki posisi ketiga biaya hidup tertinggi setelah Kota Jakarta dan Bekasi dengan jumlah rata-rata pengeluaran per rumah tangganya sebesar Rp13.357.751,79. Jumlah biaya hidup ini, dihitung berdasarkan pengeluaran untuk makanan dan nonmakanan rumah tangga dengan jumlah anggota 2 sampai 10 orang.
Jika dibandingkan dengan kota-kota lain di Indonesia, rata-rata biaya hidup di Surabaya tergolong lebih tinggi. Beberapa faktor yang menyebabkan tingginya biaya hidup di sebuah wilayah, yaitu:
1. Harga Properti dan Sewa Tempat Tinggal
Harga properti seperti rumah atau biaya sewa apartemen/kamar kos di beberapa wilayah strategis di Surabaya, seperti pusat kota masih tergolong cukup tinggi.
2. Biaya Transportasi
Meskipun terdapat berbagai opsi transportasi umum seperti bus Suroboyo dan angkutan kota, banyak warga masih mengandalkan kendaraan pribadi yang memerlukan biaya tambahan untuk bahan bakar dan perawatan.
3. Gaya Hidup Urban
Surabaya yang sudah termasuk kota metropolitan menyediakan berbagai hiburan, kuliner, dan pusat perbelanjaan yang mendorong pola konsumsi masyarakatnya menjadi lebih tinggi.
Baca Juga: UMK Surabaya Terkini: Apa yang Berubah di Tahun 2025?
Rincian Biaya Hidup di Surabaya
Jika kamu merupakan mahasiswa atau karyawan yang merantau ke Kota Surabaya, memahami rincian biaya hidup di kota ini akan menjadi hal yang sangat penting untuk mengatur keuangan.
Berikut adalah estimasi biaya hidup di Surabaya:
1. Biaya Tempat Tinggal/Kost
Biaya kost di Surabaya memang bervariasi tergantung di daerah mana kamu tinggal dan fasilitas apa yang didapatkan.
Jika kamu bertempat tinggal di daerah pusat Surabaya seperti Tunjungan, Darmo, atau Gubeng, maka kisaran harga sewanya sekitar Rp1.500.000–Rp3.000.000.
2. Biaya Makan
Biaya makan di Surabaya cukup beragam, tergantung pilihan tempat makan dan pola konsumsi. Biaya makan per bulan yang umum di kota Surabaya berkisar Rp800.000–Rp1.500.000.
3. Biaya Transportasi
Jika kamu menggunakan kendaraan umum untuk pergi ke tempat kerja atau kampus, kamu mungkin dapat menekan biaya transportasi hingga kisaran Rp500.000–Rp1.000.000 per bulan.
Namun, jika kamu menggunakan kendaraan pribadi, biaya transportasi dan perawatan kendaraan mungkin akan jauh lebih tinggi.
4. Biaya Lainnya
Selain biaya di atas, terdapat juga biaya tambahan lainnya yang perlu diperhitungkan untuk kebutuhan sehari-hari. Berikut rincian biaya lainnya yang mungkin dikeluarkan setiap bulan:
Laundry
Di Surabaya, terdapat beberapa jenis layanan laundry, yaitu:
- Laundry kiloan: Rp6.000–Rp12.000 per kg
- Laundry satuan (misalnya jaket, sepatu, atau pakaian khusus): Rp10.000–Rp50.000 per item
- Laundry koin (self-service): Rp30.000–Rp50.000 per sekali cuci dan kering
Estimasi per bulan: Jika mencuci pakaian sekali per minggu dengan laundry kiloan (sekitar 4–5 kg per cuci), maka biaya per bulan sekitar Rp100.000–Rp250.000.
Paket Internet
- WiFi pribadi (Indihome, Biznet, dll.): Rp200.000–Rp400.000 per bulan
- Kuota internet (provider seluler, misalnya 50GB–100GB): Rp100.000–Rp250.000 per bulan
Listrik
Jika tinggal di kost atau apartemen dengan sistem token listrik, biaya bervariasi tergantung pemakaian, misalnya:
- Kost biasa (tanpa AC, pemakaian standar): Rp100.000–Rp150.000 per bulan
- Kost/apartemen dengan AC: Rp200.000–Rp400.000 per bulan
Belanja Bulanan & Hiburan
- Barang kebutuhan harian (sabun, sampo, deterjen, dll.): Rp100.000–Rp200.000
- Skincare & kosmetik: Rp150.000–Rp500.000 (tergantung kebutuhan)
- Makan di luar atau nongkrong: Rp200.000–Rp500.000
Jadi, Berapa Biaya Hidup 1 Bulan di Surabaya?
Jika di total dari rincian biaya hidup yang telah dijelaskan sebelumnya, kisaran biaya hidup 1 bulan di Surabaya yaitu Rp3.200.000–Rp7.500.000 untuk setiap individu.
Sebagai perbandingan, berdasarkan Keputusan Gubernur Jawa Timur No. 100.3.3.1/775/KPTS/013/2024 tentang Upah Minimum (UMK) Kabupaten/Kota di Jawa Timur Tahun 2025, besaran UMK Kota Surabaya yaitu sebesar Rp4.961.753.
Dengan biaya hidup untuk pekerja di Surabaya berkisar Rp3,2 juta–Rp6,5 juta dan rata-rata pengeluaran rumah tangga yang mencapai Rp13 juta lebih, dapat disimpulkan bahwa biaya hidup di Surabaya cukup tinggi dibandingkan dengan banyak kota lain di Indonesia.
Namun, dengan pengelolaan keuangan yang baik, pendatang maupun warga lokal tetap bisa menyesuaikan pengeluarannya agar lebih efisien dan sesuai dengan pendapatan yang dimiliki.
Baca juga: Lengkap! 10 Daerah dengan UMR Tertinggi di Indonesia Terbaru 2025
Ingin Kerja di Surabaya? Cari Info Lokernya di Dealls!
Jika kamu berniat untuk mencari kesempatan dan peluang berkarier di Kota Surabaya, tak perlu khawatir!
kamu dapat mendaftar melalui platform Dealls #1 Job Portal Indonesia. Tersedia ribuan lowongan pekerjaan di Surabaya dari berbagai perusahaan ternama. Yuk, mulai melangkah menuju karier impianmu sekarang!
Sumber
Berapa Biaya Hidup di Kota SohIB Ya?
Seperti ini Biaya Hidup Mahasiswa di Kota Surabaya
Diagram Timbang Indeks Harga Konsumen Hasil Survei Biaya Hidup 2022