Apa Itu Janitor? Tugas, Skill, Lowongan Kerja

Janitor bertugas menjaga kebersihan fasilitas dan melakukan perawatan sederhana. Berikut tugas dan gaji janitor, baca selengkapnya di sini.

Dealls
Ditulis oleh
Dealls May 01, 2025

Pernahkah kamu melihat sebuah ruangan bertuliskan 'Ruang Janitor' saat berkunjung ke mall, gedung perkantoran, atau hotel? Mungkin kamu bertanya-tanya, apa sebenarnya janitor itu?

Agar rasa penasaranmu hilang saat melihat ruangan tersebut, artikel ini akan membahas secara lengkap mengenai janitor.

Apa yang Dimaksud dengan Janitor

Mengutip dari Servicon, janitor adalah seseorang yang memiliki berbagai tugas untuk memastikan kebersihan dan kerapihan fasilitas, seperti menyapu, mengepel, menyedot debu, dan membersihkan permukaan lainnya. 

Selain itu, mereka juga bertanggung jawab atas keselamatan dan efisiensi fasilitas di tempat kerja, sekolah, rumah sakit, atau area industri. 

Tugas janitor tidak hanya sebatas membersihkan, tetapi juga mencakup perbaikan sederhana, seperti mengganti lampu atau memperbaiki keran yang bocor. 

Janitor juga dapat menangani pekerjaan pembersihan khusus, seperti mencuci jendela atau membersihkan karpet dalam untuk menjaga tampilan dan kenyamanan tempat usaha.

Tugas dan Tanggung Jawab Janitor

Seperti yang telah disebutkan sebelumnya, janitor memiliki peran dan tanggung jawab yang sangat penting dalam memastikan kebersihan suatu lingkungan.

Mengutip dari Aerotek, berikut adalah beberapa tugas umum yang dilakukan oleh janitor:

1. Pembersihan Umum

Janitor bertugas membersihkan seluruh area fasilitas, termasuk menyapu jalur pejalan kaki dan menangani tumpahan atau kecelakaan yang terjadi. Mereka memastikan setiap sudut fasilitas tetap bersih dan aman untuk digunakan.

2. Pengoperasian Peralatan Pembersih

Janitor mengoperasikan berbagai peralatan pembersih seperti mesin penyikat lantai, vacuum, dan pel untuk menjaga kebersihan. Mereka memastikan bahwa semua peralatan berfungsi dengan baik untuk mendapatkan hasil pembersihan yang optimal.

3. Keamanan dan Pengamanan Gedung

Setelah jam kerja, janitor sering membersihkan gedung tanpa mengganggu karyawan yang bekerja. Mereka juga memastikan gedung terkunci dan aman saat meninggalkan tempat tersebut.

4. Pengelolaan Sampah

Janitor bertanggung jawab untuk mengumpulkan dan membuang sampah di area fasilitas. Selain itu, mereka memisahkan sampah daur ulang dan sampah berbahaya sesuai dengan regulasi yang berlaku.

5. Manajemen Stok Bahan Pembersih

Janitor juga bertanggung jawab untuk mengelola pasokan bahan pembersih dan bahan kimia yang dibutuhkan dalam pekerjaannya. Mereka bekerja sama dengan vendor untuk memastikan bahwa pasokan tersebut selalu tersedia dan dalam kondisi baik.

Selain itu, janitor juga memastikan kebutuhan pengunjung terpenuhi, seperti sabun di toilet, tisu, dan perlengkapan lainnya.

6. Perawatan Lantai dan Permukaan

Janitor merawat berbagai jenis permukaan lantai, termasuk kayu dan karpet, dengan cara membersihkan karpet, atau mengepel lantai. Perawatan ini penting untuk menjaga kualitas dan estetika lantai di seluruh fasilitas.

Skill yang Dibutuhkan untuk Seorang Janitor

Janitor memerlukan keterampilan dasar untuk menjalankan tugasnya dengan efektif. Berikut adalah keterampilan utama yang harus dimiliki oleh janitor:

1. Kemampuan Berkomunikasi dengan Baik

Janitor harus mampu memberi tahu pihak yang tepat jika ada yang perlu dibersihkan atau diperbaiki, seperti lampu atau jendela yang rusak. Komunikasi yang jelas akan memastikan masalah cepat ditangani.

2. Kemampuan Mengatur dan Menyimpan Peralatan

Janitor perlu menjaga peralatan pembersih tetap terorganisir agar pekerjaan berjalan efisien. Mereka juga harus memastikan persediaan alat dan bahan pembersih selalu cukup.

3. Pengetahuan tentang Prosedur Kerja

Janitor bekerja dengan bahan kimia dan peralatan pembersih yang memerlukan perhatian ekstra. Mereka harus tahu cara menggunakan semua peralatan dengan aman sesuai pedoman yang ada.

Baca juga7 Contoh CV Cleaning Service Menarik dan Sederhana!

Perbedaan Janitor dan Cleaning Service

Meskipun keduanya memiliki tugas yang sama di bagian kebersihan, bahkan di beberapa perusahaan istilah keduanya sering dianggap sama, namun terdapat beberapa perbedaan mendasar antara janitor dan Cleaning Service. 

Berikut adalah perbedaan antara keduanya:

Peredaan janitor dan cleaning service.
Peredaan janitor dan cleaning service.

Gaji Janitor

Gaji seorang janitor di Indonesia bervariasi tergantung pada lokasi, jenis fasilitas yang dijaga, dan tingkat pengalaman. Secara umum, gaji berkisar antara Rp2.500.000 - Rp5.000.000 per bulan. 

Gaji ini bisa lebih tinggi di kota besar atau untuk janitor yang bekerja di fasilitas khusus. Selain itu, perusahaan akan menyesuaikan gaji dengan besaran UMP atau UMK yang berlaku di wilayah tersebut.

Baca Juga: Gaji Cleaning Service di Perusahaan Swasta dan Instansi Pemerintah

Itulah tadi penjelasan mengenai apa itu janitor, sekarang kamu tidak perlu bertanya-tanya lagi mengenai fungsi dan isi jika menemui ruangan janitor. 

Jika kamu tertarik untuk mencari pekerjaan sebagai janitor atau cleaning service, kamu bisa cek lowongan kerja janitor yang tersedia di Dealls.

Kamu juga bisa lamar pekerjaan untuk posisi lain, di Dealls kamu bisa menemukan lebih dari 2.000 lowongan kerja terbaru dari berbagai perusahaan ternama Indonesia. 

Jangan lupa, manfaatkan juga AI CV Reviewer, CV ATS Checker untuk memastikan CV kamu sesuai dengan posisi yang diinginkan. Maksimalkan peluangmu untuk diterima kerja.

Ayo, capai karier impianmu bersama Dealls!

Sumber:

What is Janitor?

What Does a Janitor Do and Why Are They Important?

 

Tips Pengembangan Karir
Bagikan

Lamar ke Lowongan Kerja Terbaru Setiap Harinya