Menurut U.S. Bureau of Labor Statistic (BLS), peluang pekerjaan di bidang keuangan khususnya akuntan dan auditor diperkirakan akan terus meningkat sebesar 6% pada 2023-2033.
Hal ini juga berpengaruh pada posisi admin accounting, yang memiliki peran penting dalam mendukung administrasi keuangan sebuah perusahaan.
Dengan meningkatnya kebutuhan akan pengelolaan keuangan yang akurat dan efisien, permintaan untuk admin accounting juga berpotensi terus bertumbuh.
Penasaran dengan apa itu admin accounting, tugasnya, jenjang karier, kualifikasi, dan gajinya? Yuk, simak artikel di bawah ini untuk dapatkan jawabannya.
Apa itu Admin Accounting?
Admin accounting adalah seorang yang bertugas menangani keperluan administratif keuangan suatu organisasi atau perusahaan. Tanggung jawab admin accounting mencakup pendataan inventaris, pembukuan, penggajian, penyusunan anggaran, dan mengawasi hal-hal terkait pajak.
Dalam pekerjaannya, admin accounting berkoordinasi dengan tim keuangan, akuntan, manajer keuangan, departemen pajak serta divisi terkait lainnya untuk memastikan kelancaran pengelolaan administrasi keuangan perusahaan.
Admin accounting biasanya bekerja langsung dibawah manajer keuangan atau kepala bagian akuntansi, pada hal ini bergantung kepada struktur organisasi perusahaan.
Job Desk Admin Accounting
Dalam sebuah perusahaan, admin accounting adalah bagian dari manajerial akuntansi yang berfokus pada pengumpulan, pelaporan, dan analisis data keuangan.
Admin accounting tugasnya membantu perencanaan dan pengendalian biaya operasional perusahaan.
Berbeda dengan akuntan yang lebih berfokus untuk menyusun strategi keuangan, admin accounting lebih banyak mengurusi tugas administratif seperti pencatatan dan perencanaan.
Lebih lanjut, berikut adalah list job desk admin accounting:
1. Entri Data & Pencatatan Keuangan
- Memasukkan dan memperbarui catatan keuangan secara akurat, termasuk faktur, tanda terima, dan laporan pengeluaran.
- Mengelola serta memperbarui database dan spreadsheet akuntansi untuk memastikan data tetap terorganisir dan mudah diakses.
2. Pengelolaan Hutang & Piutang (Accounts Payable & Receivable)
- Memproses dan melacak faktur dari pemasok, memastikan pembayaran dilakukan tepat waktu.
- Mempersiapkan serta mengirimkan tagihan kepada klien dan menindaklanjuti pembayaran yang belum diselesaikan.
- Berkoordinasi dengan vendor dan pelanggan untuk menyelesaikan masalah terkait pembayaran.
3. Rekonsiliasi Bank
- Melakukan rekonsiliasi bank bulanan untuk memastikan catatan keuangan sesuai dengan laporan bank.
- Mengidentifikasi serta menyelesaikan perbedaan atau ketidaksesuaian dalam transaksi keuangan.
4. Manajemen Pengeluaran
- Mengawasi dan mengelola pengeluaran perusahaan, memastikan semua transaksi terdokumentasi dengan baik dan telah mendapatkan persetujuan yang sesuai.
- Menyiapkan serta memproses laporan pengeluaran karyawan, memastikan kepatuhan terhadap kebijakan perusahaan.
5. Dukungan Administratif Umum
- Menangani berbagai tugas administratif, seperti pengarsipan dokumen, menjawab telepon, dan mengelola korespondensi terkait keuangan.
- Membantu tim akuntansi dalam berbagai tugas administratif lainnya sesuai kebutuhan.
- Menjalin koordinasi dengan departemen lain untuk memastikan kelancaran operasional keuangan perusahaan.
Jenjang Karier Admin Accounting
Jenjang karier seorang admin accounting dapat berbeda-beda tergantung pada skala perusahaan dan sistem manajemen yang diterapkan.
Namun, secara umum, profesi ini memiliki peluang untuk berkembang ke posisi yang lebih tinggi seiring dengan bertambahnya pengalaman dan keterampilan.
Adapun, jenjang karier admin accounting adalah:
- Admin accounting
- Senior admin accounting
- Accounting supervisor
- Team leader/Chief accounting
- Finance manager/Accounting manager
Baca Juga: Ini Perbedaan Finance dan Accounting yang Jarang Diketahui
Kualifikasi Admin Accounting
Kamu mungkin penasaran kualifikasi admin accounting lulusan apa dan kemampuan seperti apa yang biasanya dipersyaratkan.
Setiap perusahaan biasanya memiliki kualifikasi tersendiri untuk posisi admin accounting hal ini, bergantung pada kebutuhan dan skala bisnisnya.
Namun, secara umum, berikut beberapa kualifikasi yang biasanya dibutuhkan untuk posisi ini:
1. Pendidikan
- Lulusan Diploma (D3) atau Sarjana (S1) di bidang Akuntansi, Keuangan, Administrasi Bisnis, atau bidang terkait.
- Memiliki sertifikasi tambahan di bidang akuntansi atau keuangan akan menjadi nilai tambah.
2. Kemampuan Teknis
- Mampu mengoperasikan software akuntansi, seperti MS Office (Excel, Word), Jurnal, Accurate, atau software keuangan lainnya.
- Memahami dasar-dasar pembukuan, laporan keuangan, perpajakan, serta prosedur administrasi keuangan.
- Mampu melakukan rekonsiliasi keuangan, pengelolaan invoice, dan pencatatan transaksi keuangan secara sistematis.
3. Pengalaman Kerja
- Pengalaman di bidang akuntansi atau administrasi keuangan akan menjadi nilai tambah.
- Fresh graduate tetap memiliki peluang, terutama jika memiliki pemahaman yang kuat tentang dasar-dasar akuntansi dan keuangan.
4. Skill dan Kepribadian
- Jujur, teliti, dan memiliki perhatian tinggi terhadap detail, terutama dalam menangani data keuangan.
- Mampu berkomunikasi dengan baik, baik secara lisan maupun tertulis, untuk berkoordinasi dengan tim keuangan, vendor, atau pihak eksternal lainnya.
- Mampu bekerja dalam tim maupun secara mandiri, serta dapat bekerja di bawah tekanan dengan tenggat waktu yang ketat.
- Memiliki kemampuan problem-solving dalam menangani permasalahan keuangan atau administrasi yang mungkin muncul.
Gaji Admin Accounting
Gaji admin accounting di Indonesia biasanya berkisar Rp3.200.000 hingga Rp 6.000.000. Jumlah ini dapat bervariasi bergantung pada beberapa faktor seperti pengalaman kerja, lokasi, skala perusahaan, dan jenis industri tempat bekerja.
Baca Juga: Rata-Rata Gaji Admin Finance dan Peluang Karier di Indonesia
Demikian penjelasan lengkap tentang apa itu admin accounting, job desk, jenjang karier, kualifikasi, dan kisaran gajinya.
Admin accounting memiliki peran yang cukup krusial dalam perusahaan dan memerlukan keahlian khusus manajemen data, serta pemahaman dasar tentang akuntansi dan keuangan.
Apakah kamu tertarik untuk berkarier di bidang keuangan dan menjadi admin accounting? Jelajahi ribuan lowongan pekerjaan finance & accounting hanya di Dealls! #1 Job Portal Indonesia. Tak perlu ragu lagi, yuk, daftar sekarang!
Sumber
Administrative Accountant: Career and Salary Facts
Administrative Accounting: What it is, How it Works, Example